Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS METRO

Lewat Kurbanaval, Dompet Dhuafa Mudahkan Masyarakat Berkurban di 24 Outlet HERO Supermarket

Kompas.com - 29/05/2023, 10:09 WIB
Dwi NH,
A P Sari

Tim Redaksi

 

KOMPAS.com - Dompet Dhuafa bersama HERO Supermarket menggelar kegiatan kick off “Kurbanaval Goes to Hero Supermarket: Satu Kurban Banyak Kebaikan,” di HERO Supermarket, Pondok Indah Mall, Jakarta, Sabtu (27/5/2023).

Kegiatan tersebut dilakukan Dompet Dhuafa untuk memudahkan masyarakat berkurban di 24 outlet HERO Supermarket di seluruh Indonesia.

Kemudahan berkurban merupakan tujuan dari program Tebar Hewan Kurban (THK) dalam rangka berbagi kebaikan menyambut Idul Adha 1444 Hijriah (H).

Dompet Dhuafa berharap semangat berbagi itu mampu membangun mimpi besar masyarakat hingga anak-anak di wilayah terluar di Indonesia.

Direktur Keuangan dan Operasional Dompet Dhuafa Tri Estriani mengatakan, pihaknya terus mengajak masyarakat berkontribusi dalam program THK yang dilakukan sejak tahun 1994.

Baca juga: Tak Pakai Wadah Plastik untuk Daging Kurban, Gerakan Ini Diapresiasi MURI

Melalui program THK, kata dia, Dompet Dhuafa mendistribusikan daging kurban hingga pelosok Indonesia, termasuk di wilayah terdampak bencana.

“Tentu amanah pekurban ini berusaha terus kami jaga, melalui kolaborasi kebaikan bersama para mitra, terutama dalam hal ini bersama HERO Supermarket,” ujar Tri dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Senin (29/5/2023).

Ia mengungkapkan bahwa kerja sama Dompet Dhuafa dam HERO Supermarket pernah terjalin sebelumnya pada 2010 dalam program pendidikan.

Tri berharap, kerja sama kedua pihak menjadi langkah awal reunian Dompet Dhuafa X HERO untuk menjalin sinergi ke depan.

Baca juga: Bertemu US-ASEAN Business Council, Menko Airlangga dan Pihak Swasta Bahas Sinergi Pemulihan Ekonomi

Sementara itu, Director HERO Food Hendy mengatakan bahwa kerja sama pihaknya dengan Dompet Dhuafa dalam program THK dilakukan untuk memudahkan para pelanggan berkurban di 24 toko di seluruh Indonesia.

“Terima kasih Dompet Dhuafa sudah membukakan jalan kolaborasi. HERO ingin membantu lebih banyak konsumen kita untuk menyalurkan kurban mereka. Kita juga ingin membantu menyalurkan kepada yang memang membutuhkan,” jelasnya.

Dompet Dhuafa dan HERO, lanjut Hendy, memiliki komitmen yang sama untuk melayani masyarakat berkurban secara aman, berkualitas, amanah, dan bisa dipertanggungjawabkan.

Komitmen tersebut, kata dia, menjadi alasan HERO bekerja sama dengan Dompet Dhuafa.

Baca juga: THK Dompet Dhuafa Distribusikan 29.000 Hewan Kurban di 30 Provinsi dan 9 Negara

Sekilas program THK 2023

Pada kesempatan tersebut, Ketua THK 2023 Dompet Dhuafa Mariatul Kibtiah mengatakan bahwa program THK bertujuan untuk memberdayakan peternak lokal dan pemerataan distribusi daging hingga pelosok negeri.

“(Kegiatan THK) ini bukan sekedar transaksional, tetapi pemberdayaan hulu sampai hilir. Harapannya punya nilai manfaat secara ekonomi, dakwah, juga makna berbagi,” ucapnya dalam sesi bincang kurban yang dipandu oleh Host Syafiul Muktapa.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
LPSK Dorong Pemenuhan Akomodasi Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan, Termasuk Perlindungan

LPSK Dorong Pemenuhan Akomodasi Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan, Termasuk Perlindungan

Megapolitan
Pemkot Jakbar Imbau Warga dengan Ekonomi Mampu Tak Beli Elpiji 3 Kg

Pemkot Jakbar Imbau Warga dengan Ekonomi Mampu Tak Beli Elpiji 3 Kg

Megapolitan
Jasad Wanita di Selokan Jalan Juanda Bekasi, Korban Telah Hilang Selama 4 Hari

Jasad Wanita di Selokan Jalan Juanda Bekasi, Korban Telah Hilang Selama 4 Hari

Megapolitan
Jasad Perempuan Ditemukan di Selokan Bekasi, Polisi: Sempat Terlihat Sempoyongan

Jasad Perempuan Ditemukan di Selokan Bekasi, Polisi: Sempat Terlihat Sempoyongan

Megapolitan
Rubicon Mario Dandy Belum Juga Laku di Lelang meski Harganya Telah Dikorting

Rubicon Mario Dandy Belum Juga Laku di Lelang meski Harganya Telah Dikorting

Megapolitan
Remaja Perempuan Direkam Ibu Saat Bersetubuh dengan Pacar, KPAI Pastikan Korban Diberi Perlindungan

Remaja Perempuan Direkam Ibu Saat Bersetubuh dengan Pacar, KPAI Pastikan Korban Diberi Perlindungan

Megapolitan
Eks Warga Kampung Bayam Sepakat Pindah ke Hunian Sementara di Ancol

Eks Warga Kampung Bayam Sepakat Pindah ke Hunian Sementara di Ancol

Megapolitan
Kronologi Komplotan Remaja Salah Bacok Korban saat Hendak Tawuran di Cimanggis Depok

Kronologi Komplotan Remaja Salah Bacok Korban saat Hendak Tawuran di Cimanggis Depok

Megapolitan
Sampah Menggunung di TPS Kembangan, Ketua RT Sebut Kekurangan Petugas untuk Memilah

Sampah Menggunung di TPS Kembangan, Ketua RT Sebut Kekurangan Petugas untuk Memilah

Megapolitan
Ditetapkan sebagai Tersangka, Ini Peran 5 Pelaku Begal Casis Bintara Polri di Jakbar

Ditetapkan sebagai Tersangka, Ini Peran 5 Pelaku Begal Casis Bintara Polri di Jakbar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com