JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah isu seputar Jabodetabek menarik perhatian pembaca Kompas.com sepanjang Selasa (30/5/2023), salah satunya tentang Ketua RT Riang setor uang wqrga untuk perbaikan jalan ke rekening kontraktor.
Riang menjawab pertanyaan salah satu pemilik ruko berkait pengelolaan uang patungan warga senilai Rp 53 juta untuk perbaikan jalan.
Kemudian, artikel mengenai Ketua RT Riang naik pitam juga ramai dibaca.
Sementara itu, berita tentang warga Pluit Putri ungkap penyebab keributan dengan Riang Prasetya pada masa lalu turut menarik perhatian dan banyak dibaca.
Baca juga: Kantor RT Riang Juga Diduga Tutup Saluran Air dengan Beton, Pemilik Ruko: Maling Teriak Maling!
Ketiga berita di atas masuk ke dalam deretan berita populer Jabodetabek, berikut paparannya:
Ketua RT 011/RW 03 di Pluit, Riang Prasetya menjawab pertanyaan salah satu pemilik ruko Blok Z4 Utara, Iman, berkait pengelolaan uang patungan warga senilai Rp 53 juta untuk perbaikan jalan di Jalan Niaga, Blok Z4 Utara dan Blok Z8 Selatan, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.
Sebelumnya, dalam pertemuan dengan anggota DPRD DKI Jakarta Gani Suwondo, Iman mempertanyakan perihal pengelolaan uang patungan sebesar Rp 53 juta yang diserahkan warga kepada Riang.
"Terkait dana bantuan warga perbaikan jalan di ruko Blok Z4 Utara dan Blok Z8 Selatan yang nilainya sebesar Rp 53 juta, seluruhnya saya setor ke rekening kontraktor," kata Riang saat dikonfirmasi pada Selasa (30/5/2023). Baca selengkapnya di sini.
Keributan kembali terjadi antara Ketua RT 011/RW 03, Riang Prasetya dengan salah satu orang di depan deretan ruko Blok Z8 Utara, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara pada Selasa (30/5/2023) sore.
Keributan terjadi saat Riang berdiskusi dengan salah satu tokoh masyarakat terkait pelanggaran deretan ruko yang mencaplok saluran air dan badan jalan.
Baca juga: Conblock dan Beton Depan Kantor Riang Prasetya Dibongkar, Pemilik Ruko Tertawa
Riang dan orang itu saling melontarkan kata umpatan sehingga keadaan menjadi serius dan tegang.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, sejumlah orang yang berada di lokasi sempat memisahkan keributan ini.
Hanya saja, situasi sulit terkendali karena Riang dan orang yang berdebat dengannya sama-sama sudah naik pitam. Baca selengkapnya di sini.
Sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan Ketua RT 011/RW 03 di Pluit, Riang Prasetya, disebut diintimidasi oleh sejumlah orang.
Baca juga: Conblock dan Beton Depan Kantornya Dibongkar, RT Riang: Pemilik Ruko Mencari Kesalahan Saya
Tidak sedikit warganet menyimpulkan, dalam video tersebut Riang diintimidasi oleh pemilik ruko di RT 011/RW 03, Jalan Niaga, Blok Z4 Utara dan Z8 Selatan, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.
Asumsi tersebut menyusul penggerudukan kantor Riang oleh karyawan dan penyewa ruko saat sebagian area ini dibongkar Pemerintah Kota (Pemkot) Jakarta Utara karena mencaplok bahu jalan dan menutup saluran air. Baca selengkapnya di sini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.