Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pertahankan Tas dari Penjambret, Pria di Pancoran Jatuh dari Motor dan Alami Luka di Wajah

Kompas.com - 20/07/2023, 07:24 WIB
Dzaky Nurcahyo,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang pria berinisial F (29) nyaris dijambret di Jalan Duren Tiga Raya, Pancoran, Jakarta Selatan.

Kasat Samapta Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Ghulam Nabhi mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Kamis (20/7/2023) sekitar pukul 02.25 WIB.

"Saat tim Unit Turjawali Sat Samapta Polres Metro Jakarta Selatan melaksanakan patroli ke arah Mampang Prapatan, tim melihat ada pria yang meminta tolong karena menjadi korban penjambretan," kata dia dalam keterangan resmi.

Baca juga: Dokter Saraf Dihadirkan dalam Sidang Mario Dandy Hari Ini, Akan Jelaskan Kondisi Terkini Korban D

Ketika dihampiri oleh petugas, F mengungkapkan bahwa tas selempangnya nyaris digondol penjambret berjumlah dua orang.

F mengaku saat itu hendak pulang ke kediamannya di Jalan Poncol Jaya, bilangan Kuningan, Jakarta Selatan.

Namun, sesampainya di depan Apotek K24 Jalan Duren Tiga Raya, dua penjambret mencoba menarik tas selempangnya.

F yang sedang mengendarai motor pun kehilangan keseimbangan saat berusaha mempertahankan tasnya.

"Saat terjatuh, korban melihat tim yang sedang berpatroli dan akhirnya berteriak meminta tolong. Dua penjambret yang diduga mengenakan Honda PCX pun langsung ngacir melarikan diri ketika petugas datang menghampiri," ungkap Ghulam.

Baca juga: Bahu-membahu Membersihkan Waduk Pluit yang Dipenuhi Eceng Gondok...

Akibat insiden itu, Ghulam menyebutkan, F mengalami luka-luka di area wajah.

Korban yang menderita luka sobek di area mulut lantas dilarikan ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Fatmawati, Jakarta Selatan.

"Petugas langsung membawa korban ke RSUP Fatmawati dan menghubungi keluarga yang bersangkutan," sebut dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
LPSK Dorong Pemenuhan Akomodasi Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan, Termasuk Perlindungan

LPSK Dorong Pemenuhan Akomodasi Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan, Termasuk Perlindungan

Megapolitan
Pemkot Jakbar Imbau Warga dengan Ekonomi Mampu Tak Beli Elpiji 3 Kg

Pemkot Jakbar Imbau Warga dengan Ekonomi Mampu Tak Beli Elpiji 3 Kg

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com