Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dishub DKI Klaim Macet di Depan Citywalk Sudirman Mulai Teratasi Usai Putaran Balik Ditutup

Kompas.com - 04/04/2024, 14:52 WIB
Tria Sutrisna,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo mengeklaim kemacetan di Jalan KH Mas Mansyur setiap pagi hari sudah teratasi.

Kepadatan lalu lintas tak lagi terjadi seiring dengan ditutupnya putaran balik di depan Citywalk Sudirman dari arah Tanah Abang.

“Dari hasil evaluasi kami, saat ini cukup baik ya. Jadi biasanya yang pagi terjadi kepadatan lalu lintas di lokasi tersebut. Tapi kami cek pada pukul 07.00 WIB sudah antre sampai ke Sudirman, sekarang antrean tidak terjadi lagi,” ujar Syafrin kepada wartawan, Kamis (4/4/2024).

Baca juga: Urai Kemacetan, Dishub DKI Bakal Tutup Putaran Balik Depan Citywalk Sudirman

Meski begitu, kata Syafrin, Dishub DKI Jakarta tetap akan mengevaluasi secara bertahap uji coba penutupan u-turn tersebut.

Sebab, masih terdapat permasalahan yang ditemukan di lapangan. Salah satunya adalah pengendara yang belum mengetahui lokasi putar balik setelah u-turn depan Citywalk Sudirman ditutup.

“Jadi masih ada yang bingung, antara belok ambil kiri untuk berputar atau tiba-tiba mereka naik flyover. Itu jadi perhatian dan kami akan lengkapi rambu lalu lintas yang lebih jelas,” ungkap Syafrin.

Sebagai informasi, Dishub DKI Jakarta menguji coba penutupan putaran balik atau u-turn di depan Citywalk Sudirman, Jalan KH Mas Mansyur, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Penutupan putaran balik dilakukan dalam rangka menangani kemacetan yang kerap terjadi ketika pagi hari di wilayah tersebut.

“Putaran balik Citywalk merupakan salah satu lokasi yang direncanakan akan dilakukan penutupan u-turn pada tahun 2024, sesuai dengan kebijakan penanganan kemacetan jangka mendesak atau pendek di wilayah Provinsi DKI Jakarta,” ujar Syafrin dalam keterangannya, Rabu (27/3/2024).

Baca juga: Dishub DKI: Penutupan JLNT Casablanca Saat Tengah Malam untuk Tekan Pelanggaran

Menurut Syafrin, uji coba penutupan putaran balik di depan Citywalk Sudirman akan dilaksanakan mulai 1 April 2024 sampai 15 April 2024.

Nantinya, kendaraan dari Kuningan atau Tebet akan diarahkan untuk berputar balik di Persimpangan Karet atau depan atau Apartemen Casa Domaine.

“Jaraknya kurang lebih 600 meter dari putaran eksisting,” kata Syafrin.

Sedangkan untuk kendaraan dari arah Tanah Abang, akan diarahkan berputar arah di bawah Flyover Jalan KH Mas Mansyur, depan Gedung Intiland Tower.

Tempat berputar balik tersebut, kata Syafrin, jaraknya lebih kurang 500 meter dari lokasi yang ditutup di depan Citywalk Sudirman.

Baca juga: Dishub DKI Jaga Trotoar di Jakpus yang Dimanfaatkan Sekelompok Orang Tarik Bayaran Pengendara Motor

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelajar Paket B Tewas Dikeroyok di Kemang

Pelajar Paket B Tewas Dikeroyok di Kemang

Megapolitan
Camat Kembangan Tak Larang Spanduk Dukungan Pilkada jika Dipasang di Pekarangan Rumah

Camat Kembangan Tak Larang Spanduk Dukungan Pilkada jika Dipasang di Pekarangan Rumah

Megapolitan
Bandar Narkoba yang Sembunyikan Sabu di Jok Motor Ternyata Residivis

Bandar Narkoba yang Sembunyikan Sabu di Jok Motor Ternyata Residivis

Megapolitan
Cerita Pelamar Kerja di Gerai Ponsel Condet, Sudah Antre Panjang, tetapi Diserobot Orang

Cerita Pelamar Kerja di Gerai Ponsel Condet, Sudah Antre Panjang, tetapi Diserobot Orang

Megapolitan
Tak Sabar Menunggu Antrean Wawancara, Sejumlah Pelamar Kerja PS Store Condet Pilih Pulang

Tak Sabar Menunggu Antrean Wawancara, Sejumlah Pelamar Kerja PS Store Condet Pilih Pulang

Megapolitan
Polisi Bongkar Markas Judi “Online” yang Dikelola Satu Keluarga di Bogor

Polisi Bongkar Markas Judi “Online” yang Dikelola Satu Keluarga di Bogor

Megapolitan
Cegah DBD, Satpol PP DKI Minta Warga Aktif Lakukan PSN 3M Plus

Cegah DBD, Satpol PP DKI Minta Warga Aktif Lakukan PSN 3M Plus

Megapolitan
Sulit Dapat Kerja, Eks Karyawan Rumah Makan Banting Setir Jadi PKL di GBK

Sulit Dapat Kerja, Eks Karyawan Rumah Makan Banting Setir Jadi PKL di GBK

Megapolitan
Heru Budi Optimistis Ekonomi Jakarta Tetap Tumbuh lewat Berbagai Gelaran 'Event'

Heru Budi Optimistis Ekonomi Jakarta Tetap Tumbuh lewat Berbagai Gelaran "Event"

Megapolitan
Pemeriksaan Kesehatan Mental Ibu yang Cabuli Anak Kandungnya Rampung, tapi Belum Ada Kesimpulan

Pemeriksaan Kesehatan Mental Ibu yang Cabuli Anak Kandungnya Rampung, tapi Belum Ada Kesimpulan

Megapolitan
'Perjuangan Mencari Kerja Memang Sesusah Itu...'

"Perjuangan Mencari Kerja Memang Sesusah Itu..."

Megapolitan
Bandar Narkoba di Penjaringan Mengaku Dapat Sabu dari Matraman

Bandar Narkoba di Penjaringan Mengaku Dapat Sabu dari Matraman

Megapolitan
Polisi Selidiki Oknum Sekuriti Plaza Indonesia yang Pukuli Anjing Penjaga

Polisi Selidiki Oknum Sekuriti Plaza Indonesia yang Pukuli Anjing Penjaga

Megapolitan
Kasus Akseyna 9 Tahun Tanpa Perkembangan, Polisi Klaim Rutin Gelar Perkara

Kasus Akseyna 9 Tahun Tanpa Perkembangan, Polisi Klaim Rutin Gelar Perkara

Megapolitan
Polisi Sebut Benda Perdukunan Milik DS Tak Terkait Kasus Pembunuhan Bocah Dalam Galian Air di Bekasi

Polisi Sebut Benda Perdukunan Milik DS Tak Terkait Kasus Pembunuhan Bocah Dalam Galian Air di Bekasi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com