Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Biasanya Macet, Sejumlah Jalanan di Jakarta Lengang pada Senin Pagi dan Siang

Kompas.com - 08/04/2024, 15:08 WIB
Nabilla Ramadhian,
Abdul Haris Maulana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah jalanan di wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Selatan tampak lengang menjelang lebaran.

Pantauan Kompas.com di kedua lokasi, Senin (8/4/2024), kondisi lengang terjadi sekitar pukul 08.30 WIB sampai dengan pukul 12.30 WIB.

Di Jakarta Timur sendiri, jembatan penghubung Jalan Raya Kalimalang dan Jalan Tol Becakayu nihil kemacetan.

Baca juga: Arus Mudik Lebaran 2024: Tol Dalam Kota-Cikampek Ramai Lancar, JORR-Cikampek Padat

Biasanya, jalanan di jembatan itu macet karena banyak kendaraan yang melambatkan lajunya ketika belok kiri menuju Jalan Raya Kalimalang arah Duren Sawit.

Selain itu, kemacetan juga biasa terjadi karena pengendara motor yang memotong arus lalu lintas dari jembatan ke kanan, tepatnya ke Jalan Raya Kalimalang arah Kota Bekasi.

Kemacetan di jembatan itu biasanya mengular sampai persimpangan Jalan Raya Kalimalang dan Jalan Raden Inten.

Kendati demikian, arus lalu lintas di dua titik rawan kemacetan di daerah Duren Sawit, Jakarta Timur, itu tampak lengang dan lancar.

Hal serupa juga terlihat di titik rawan macet lainnya, yaitu persimpangan Jalan Raya Kalimalang dan Jalan DI Pandjaitan.

Biasanya, kemacetan di persimpangan itu mengular sepanjang sekitar satu kilometer di Jalan Raya Kalimalang.

Baca juga: 3.000 Personel Satpol PP DKI Dikerahkan Amankan Jakarta Saat Lebaran

Adapun, kemacetan terjadi karena lampu merah di persimpangan dan banyak kendaraan yang saling memotong jalur.

Ada yang hendak belok kiri langsung menuju Jalan DI Pandjaitan arah Cawang, serta lurus dan belok kanan menuju Jalan DI Pandjaitan arah Jatinegara.

Kemacetan ditambah dengan kendaraan yang keluar dari Lanud Halim Perdanakusuma.

Akan tetapi, kemacetan tidak nampak beberapa hari menjelang Lebaran.

Persimpangan Jalan DI Pandjaitan dan Jalan MT Haryono juga lengang mulai dari beberapa meter sebelum Halte Transjakarta BNN sampai depan RS PON.

Jaksel juga lengang

Selain Jakarta Timur, arus lalu lintas di Jakarta Selatan juga tampak lengang.

Baca juga: H-2 Lebaran, Harga Daging Sapi dan Ayam di Pasar Kemiri Muka Depok Alami Kenaikan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Megapolitan
'Bullying' Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

"Bullying" Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

Megapolitan
KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

Megapolitan
Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Megapolitan
Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Megapolitan
Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Megapolitan
Polres Bogor Buat Aplikasi 'SKCK Goes To School' untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Polres Bogor Buat Aplikasi "SKCK Goes To School" untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Megapolitan
Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Megapolitan
19 Mei, Ada Kahitna di Bundaran HI dalam Acara Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

19 Mei, Ada Kahitna di Bundaran HI dalam Acara Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Epy Kusnandar Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Dugaan Penyalahgunaan Narkoba, Kini Direhabilitasi

Epy Kusnandar Ditetapkan sebagai Tersangka Kasus Dugaan Penyalahgunaan Narkoba, Kini Direhabilitasi

Megapolitan
Istri Oknum Pejabat Kemenhub Sebut Suaminya Tak Hanya Injak Kitab Suci, tapi Juga Lakukan KDRT

Istri Oknum Pejabat Kemenhub Sebut Suaminya Tak Hanya Injak Kitab Suci, tapi Juga Lakukan KDRT

Megapolitan
Polisi Harap Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar Langsung di TKP

Polisi Harap Rekonstruksi Kasus Penganiayaan Taruna STIP Digelar Langsung di TKP

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com