Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi Cari 3 Karyawan Pedagang Bakso yang Diduga Dibunuh

Kompas.com - 12/04/2014, 12:50 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com -- Pihak kepolisian tengah mencari keberadaan ketiga karyawan Suwarno (40), pemilik warung bakso "Rasa Nyaman" yang ditemukan tewas di dalam freezer di warungnya, Jumat (11/4/2014) malam. Ketiganya yakni Riki, Rudi (laki-laki), dan Sum (perempuan).

Menurut Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto, ketiga orang tersebut belum diketahui keberadaannya setelah jasad Suwarno ditemukan oleh adiknya, Sarini, di warungnya yang terletak di kawasan Alam Sutera, Tangerang, Banten, itu.

"Riki, Rudi, dan Ibu Sum yang merupakan karyawan di tempat kejadian tidak ada di lokasi saat adik korban tiba di lokasi dan kemudian menemukan jenazah kakaknya," kata Rikwanto melalui pesan singkat, Sabtu (12/4/2014).

Rikwanto menjelaskan, penemuan itu berawal saat Sarini menerima pesan singkat dari seseorang bernama Billy yang menanyakan kenapa warung bakso milik kakaknya itu tidak buka, tetapi barang-barang untuk berjualan sudah dipajang sejak Jumat siang.

Kemudian sekitar pukul 20.00 WIB, kata Rikwanto, Sarini menuju tempat kejadian. Begitu tiba di lokasi sekitar pukul 21.00 WIB, ia melihat barang belanjaan masih di luar, serta kondisi ruko tergembok dari luar. Kemudian, ia mencari keberadaan Riki, Rudi, dan Sum untuk meminta bantuan, tetapi ketiganya tak ada di tempat.

"Saksi (Sarini) lalu meminta bantuan orang bengkel untuk membuka gembok tersebut. Ketika saksi akan memasukkan daging ke dalam lemari freezer, melihat ada mayat di dalamnya yang ternyata jasad kakaknya," jelas Rikwanto.

Selanjutnya, lanjut Rikwanto, jasad Suwarno dibawa ke RSUD Tangerang untuk keperluan visum. Menurut Rikwanto, polisi menduga Suwarno tewas akibat dibunuh.

"Korban diduga dibunuh. Pada tubuh korban mengalami luka bagian kepala, diduga akibat benda tumpul," tukasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

TikToker Galihloss Akui Bikin Konten Penistaan Agama untuk Hiburan

TikToker Galihloss Akui Bikin Konten Penistaan Agama untuk Hiburan

Megapolitan
Polisi Sita Senpi dan Alat Bantu Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Polisi Sita Senpi dan Alat Bantu Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Megapolitan
Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi 'Online' di Depok yang Jual Koin Slot lewat 'Live Streaming'

Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi "Online" di Depok yang Jual Koin Slot lewat "Live Streaming"

Megapolitan
Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Megapolitan
Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Megapolitan
Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi Mulai Mei 2024

Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi Mulai Mei 2024

Megapolitan
Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Megapolitan
Dua Rumah Kebakaran di Kalideres, Satu Orang Tewas

Dua Rumah Kebakaran di Kalideres, Satu Orang Tewas

Megapolitan
Curhat Pedagang Bawang Merah Kehilangan Pembeli Gara-gara Harga Naik Dua Kali Lipat

Curhat Pedagang Bawang Merah Kehilangan Pembeli Gara-gara Harga Naik Dua Kali Lipat

Megapolitan
PAN Ajak PDI-P Ikut Usung Dedie Rachim Jadi Calon Wali Kota Bogor

PAN Ajak PDI-P Ikut Usung Dedie Rachim Jadi Calon Wali Kota Bogor

Megapolitan
Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Megapolitan
Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Megapolitan
Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Megapolitan
Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com