Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Selama Jakarta Fair, Transjakarta Buka Layanan ke PRJ

Kompas.com - 28/05/2015, 21:27 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sebagai bentuk dukungan terhadap penyelenggaraan Jakarta Fair 2015, layanan bus transjakarta membuka rute khusus bagi pengguna transjakarta yang ingin berkunjung ke acara tersebut di Kemayoran, Jakarta Pusat. Hal itu ditandai dengan dibukanya sebuah halte baru yang berlokasi tepat di Pekan Raya Jakarta, yang selama ini menjadi lokasi penyelenggaraan Jakarta Fair.

Direktur Utama PT Transjakarta Antonius Kosasih mengatakan, transjakarta akan menyediakan lima unit bus yang akan bergantian mengangkut penumpang setiap 10-15 menit dengan waktu layanan Senin hingga Sabtu, tepatnya dari pukul 09.00-23.00 WIB.

Sementara itu, untuk hari Minggu, pelayanan berlaku dari pukul 12.00-22.00 WIB. Bus akan berangkat dari Halte Monas.

Adapun halte-halte yang akan dilalui ialah Halte Monas, Balai Kota, Gambir 2, Gambir 1, Istiqlal, Budi Utomo, Pasar Baru Timur, sampai di Halte PRJ.

"Sedangkan dari arah sebaliknya, bus akan lewat Halte Pasar Baru Timur, Juana's, Pecenongan, sampai di Monas," kata Kosasih melalui keterangan tertulisnya, Kamis (28/5/2015).

Penyelenggaraan Jakarta Fair 2015 akan secara resmi dibuka pada Jumat (29/5/2015) besok. Menurut Kosasih, penyediaan layanan bus transjakarta ke arena PRJ merupakan hasil program cepat pembangunan antara PT Transjakarta bersama dengan PT JIExpo.

"Kami dan PT JIExpo membangun halte dan sistem e-ticketing hanya dalam waktu kurang dari satu bulan," ujar dia.

Kosasih mengatakan, peresmian Halte PRJ juga akan ditandai dengan peluncuran "tagline" baru transjakarta, yakni "MANTAP".

Menurut Kosasih, MANTAP merupakan akronim dari Melayani dengan hati yang peduli; Amanah dalam mewujudkan visi dan misi perseroan; Nilai kinerja kami adalah kepuasan penumpang; Tanggap menjadi solusi bagi mobilitas masyarakat di DKI Jakarta; Aktif terus menerus meningkatkan keandalan pelayanan; dan Profesional dalam karsa, karya, dan kata.

"Menjelang HUT Kota Jakarta di bulan Juni ini, PT Transjakarta juga meluncurkan visi baru, yakni menjadi perusahaan transportasi berkelas dunia yang menjadi pilihan utama bagi mobilitas masyarakat di DKI Jakarta. Dengan visi, misi, dan budaya baru ini diyakini transjakarta akan memberikan layanan yang lebih baik kepada masyarakat," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tidak Kunjung Laku, Rubicon Mario Dandy Bakal Dilelang Ulang dengan Harga Lebih Murah

Tidak Kunjung Laku, Rubicon Mario Dandy Bakal Dilelang Ulang dengan Harga Lebih Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Gunakan Wisma Atlet Buat Tampung Warga Eks Kampung Bayam

Pemprov DKI Disarankan Gunakan Wisma Atlet Buat Tampung Warga Eks Kampung Bayam

Megapolitan
Terlibat Tawuran, Dua Pelajar Dibacok di Jalan Raya Ancol Baru

Terlibat Tawuran, Dua Pelajar Dibacok di Jalan Raya Ancol Baru

Megapolitan
Potret Kemiskinan di Dekat Istana, Warga Tanah Tinggi Tidur Bergantian karena Sempitnya Hunian

Potret Kemiskinan di Dekat Istana, Warga Tanah Tinggi Tidur Bergantian karena Sempitnya Hunian

Megapolitan
Dinas SDA DKI Targetkan Waduk Rawa Malang di Cilincing Mulai Berfungsi Juli 2024

Dinas SDA DKI Targetkan Waduk Rawa Malang di Cilincing Mulai Berfungsi Juli 2024

Megapolitan
Pemprov DKI Teken 7 Kerja Sama Terkait Proyek MRT, Nilai Kontraknya Rp 11 Miliar

Pemprov DKI Teken 7 Kerja Sama Terkait Proyek MRT, Nilai Kontraknya Rp 11 Miliar

Megapolitan
Penampilan TikToker Galihloss Usai Jadi Tersangka, Berkepala Plontos dan Hanya Menunduk Minta Maaf

Penampilan TikToker Galihloss Usai Jadi Tersangka, Berkepala Plontos dan Hanya Menunduk Minta Maaf

Megapolitan
4 Pebisnis Judi 'Online' Bikin Aplikasi Sendiri lalu Raup Keuntungan hingga Rp 30 Miliar

4 Pebisnis Judi "Online" Bikin Aplikasi Sendiri lalu Raup Keuntungan hingga Rp 30 Miliar

Megapolitan
Remaja yang Tewas di Hotel Senopati Diduga Dicekoki Ekstasi dan Sabu Cair

Remaja yang Tewas di Hotel Senopati Diduga Dicekoki Ekstasi dan Sabu Cair

Megapolitan
Pintu Air Bendung Katulampa Jebol, Perbaikan Permanen Digarap Senin Depan

Pintu Air Bendung Katulampa Jebol, Perbaikan Permanen Digarap Senin Depan

Megapolitan
Masih Banyak Pengangguran di Tanah Tinggi, Kawasan Kumuh Dekat Istana Negara

Masih Banyak Pengangguran di Tanah Tinggi, Kawasan Kumuh Dekat Istana Negara

Megapolitan
Dinas SDA DKI: Normalisasi Ciliwung di Rawajati Bisa Dikerjakan Bulan Depan

Dinas SDA DKI: Normalisasi Ciliwung di Rawajati Bisa Dikerjakan Bulan Depan

Megapolitan
Warga Miskin Ekstrem di Tanah Tinggi Masih Belum Merasakan Bantuan, Pemerintah Diduga Tidak Tepat Sasaran

Warga Miskin Ekstrem di Tanah Tinggi Masih Belum Merasakan Bantuan, Pemerintah Diduga Tidak Tepat Sasaran

Megapolitan
Mobil Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang

Mobil Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang

Megapolitan
Khawatir Tak Lagi Dikenal, Mochtar Mohamad Bakal Pasang 1.000 Baliho untuk Pilkada Bekasi

Khawatir Tak Lagi Dikenal, Mochtar Mohamad Bakal Pasang 1.000 Baliho untuk Pilkada Bekasi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com