Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diusung Hanura Jadi Calon Wali Kota Tangsel, Nur Azizah Bantah Ada Peran Wapres Ma'ruf

Kompas.com - 17/12/2019, 10:26 WIB
Muhammad Isa Bustomi,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Putri Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin, Siti Nur Aziah mengaku telah diusung oleh partai Hanura untuk menjadi calon wali kota Tangerang Selatan pada Pilkada 2020 mendatang.

Namun, Nur Azizah membatah apabila dukungan Hanura dikaitkan dengan peran sang ayah.

Baca juga: Maju Pilkada Tangsel 2020, Siti Nur Azizah Mengaku Tak Ingin Manfaatkan Maruf Amin

"Abah tidak pernah turun. Mekanismenya saya lalui, tahapannya juga berjenjang," ujar Nur Aziah saat dihubungi, Senin (16/12/2019) malam.

Diusungnya Nur Azizah tak lepas dari hubungan komunikasi yang sudah terjadli dengan elit Partai Hanura. Bukan saja dengan Sekretaris Jenderal, melainkan langsung dengan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO).

Baca juga: Siti Nur Azizah Siap Berjuang Jadi Calon Wali Kota Tangsel

"Sebelumnya saya sudah bertemu dengan Pak Sekjen, bertemu dengan Ketua DPP, ketemu dengan Pak OSO. Sempat juga wawancara dengan ketua DPP pemenangan Pilkada mereka. (Bukan karena perah bapak), oh tidak," katanya.

Menurut dia, dukungan yang dilakulan di Hotel Royal Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, itu bukan hanya ditunjukan kepadanya, melainkan juga kepada bakal calon kepala daerah wilayah lain.

"Iya tidak hanya saya, ada juga dari Kaltara (Kalimantan Utara)," katanya.

Sebelumnya, poster undangan deklarasi dukungan Partai Hanura kepada putri Wakil Presiden RI Ma'ruf Amin, Siti Nur Aziah untuk menjadi calon wali kota Tangerang Selatan di Pilkada 2020 mendatang, beredar luas.

Baca juga: Putri Maruf Amin Pastikan, Poster Hanura Usung Dirinya Jadi Wali Kota Tangsel Bukan Hoaks

Berdasarkan poster di media sosial itu, acara deklarasi dukungan itu berlangsung di Hotel Royal Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin (16/12/2019) pukul 16.00 sampai dengan 18.00 WIB.

Gambar pada latar belakang poster tersebut menampilkan foto Siti Nur Aziah dengan tulisan "Undangan Peliputan Acara Deklarasi Dukungan Partai Hanura Kepada Siti Nur Azizah Sebagai Calon Wali Kota Tangerang Selatan Periode 2021-2025".

Ketua DPC Hanura Tangerang Selatan, Amar telah menanggapi beredarnya poster deklarasi tersebar itu yang dinilai hoaks atau tidak benar.

"Saya bisa katakan untuk sementara (poster) itu adalah hoaks," kata Amar saat dihubungi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Cibubur Garden Eat & Play: Harga Tiket Masuk, Wahana dan Jam Operasional Terbaru

Megapolitan
Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Fakta-fakta Komplotan Begal Casis Polri di Jakbar: Punya Peran Berbeda, Ada yang Bolak-balik Dipenjara

Megapolitan
Kecelakaan Beruntun di 'Flyover' Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Kecelakaan Beruntun di "Flyover" Summarecon Bekasi, Polisi Pastikan Tak Ada Korban Jiwa

Megapolitan
Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Kekerasan Seksual yang Terulang di Keluarga dan Bayang-bayang Intimidasi

Megapolitan
Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Kapolres Tangsel Ingatkan Warga Jaga Keamanan, Singgung Maraknya Curanmor dan Tawuran

Megapolitan
Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Komika Marshel Widianto Jadi Kandidat Gerindra untuk Pilkada Tangsel 2024

Megapolitan
Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Babak Baru Konflik Kampung Bayam: Ketua Tani Dibebaskan, Warga Angkat Kaki dari Rusun

Megapolitan
Pengakuan Zoe Levana soal Video 'Tersangkut' di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Pengakuan Zoe Levana soal Video "Tersangkut" di Jalur Transjakarta, Berujung Denda Rp 500.000

Megapolitan
Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Libur Panjang Waisak, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 23-24 Mei 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Begal Bikin Resah Warga, Polisi Janji Tak Segan Tindak Tegas

Megapolitan
PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

PSI Terima Pendaftaran 3 Nama Bacawalkot Bekasi, Ada Nofel Saleh Hilabi

Megapolitan
KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

KPAI: Kasus Kekerasan Seksual Terhadap Anak Meningkat 60 Persen

Megapolitan
Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Belum Laku, Rubicon Mario Dandy Rencananya Mau Dikorting Rp 100 Juta Lagi

Megapolitan
3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

3 Pelaku Begal Casis Polri di Jakbar Residivis, Ada yang Bolak-balik Penjara 6 Kali

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com