Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berharap Polisi Lebih Galak pada Geng Motor di Depok

Kompas.com - 11/03/2022, 11:14 WIB
Irfan Maullana

Editor

Sumber

DEPOK, KOMPAS.com - Tak seperti pada malam-malam sebelumnya, Minggu (6/3/2022) dini hari lalu suasana di sekitar Jalan Cagar Alam, RT 02/02 Kelurahan Pancoran Mas, Kecamatan Pancoran Mas sepi dari warga yang biasa menghabiskan malam minggu dengan berkumpul.

Ketua RT 02/02 Joko Budianto mengatakan, saat itu sekitar pukul 01.30 WIB, dirinya tengah duduk santai di sebuah warung yang kala itu sudah tutup. Lokasinya tepat di pinggir jalan di kawasan Jalan Cagar Alam.

"Tiba-tiba ada tiga orang mengendarai motor dan membawa senjata tajam kayak samurai (pedang), enggak tahu (datang) dari mana terus lansung membabi buta membacok siapapun dan motifnya apa pun saya enggak ngerti," paparnya kepada TribunnewsDepok.com di lokasi kejadian, Kamis (10/3/2022).

Baca juga: Marak Tawuran Gangster di Depok, Pelaku Ingin Diakui sebagai Geng Terkuat oleh Kelompok Lain

Tak hanya melukai orang yang ada di lokasi yang dilewati kawanan tersebut, Joko juga melihat ketiga orang tak dikenal itu turut mengacak-acak warung yang ada di lokasi.

"Sampai yang lagi beli rokok juga kena sabetan di tangan kiri tapi korbannya bukan warga sini, dia (korban) juga langsung pergi pas kena sabetan, jadi enggak tahu juga siapa orangnya (korban)," tutur Joko.

Menurut Joko, aksi itu tak berlangsung lama, setelah mengacak warung dan melukai korban, ketiganya langsung pergi mengarah ke Jalan Amil Saun, Kelurahan Pancoran Mas, Kecamatan Pancoran Mas.

Baca juga: Warga Depok Diserang 15 Orang Bersenjata Tajam, Enam Pelaku Ditangkap

"Selang 5-7 menit ada lagi yang nyusul, tiga orang juga sama-sama bawa motor dan bawa samurai tapi langsung mengarah ke (Jalan) Kavling," katanya.

Dari pantauannya, Joko memerkirakan para terduga pelaku berusia antara 20-28 tahun.

Sebab, ada beberapa orang dewasanya dari gerombolan tersebut.

Kejadian penyerangan oleh orang tak dikenal ini diakui Joko bukanlah yang pertama kali terjadi di kawasan sekitar.

Baca juga: Kapolres Depok Petakan Wilayah Rawan Tawuran, Paling Sering Terjadi di Pancoran Mas

"Sekitar empat tahun lalu juga ada yang seperti ini, pelakunya sempat saya dan warga kejar dan dapat satu motor yang ditinggal sama pelakunya," ujarnya.

Dengan kembalinya kejadian serupa, Joko berharap pihak berwajib tak hanya dapat segera menangkap pelaku, namun juga memberikan rasa aman dan nyaman lagi kepada warga.

Sehingga nantinya warga tak perlu khawatir jika ingin beraktivitas utamanya pada malam hari.

"Apalagi di Depok kan sering ada tawuran, maling, begal,” ujarnya.

“Ya warga sih berharap polisi bisa lebih aman lagi, kemarin juga setelah kejadian polisi banyak pada jaga-jaga di sini," tandasnya.

Artikel ini telah tayang di WartaKotalive.com dengan judul Joko Ingin Polisi Lebih Galak pada Geng Motor, agar Menimbulkan Efek Jera dan Masyarakat Aman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Cuma di Medsos, DJ East Blake Juga Sebar Video Mesum Mantan Kekasih ke Teman dan Keluarganya

Tak Cuma di Medsos, DJ East Blake Juga Sebar Video Mesum Mantan Kekasih ke Teman dan Keluarganya

Megapolitan
Heru Budi Usul Bangun 'Jogging Track' di RTH Tubagus Angke yang Diduga Jadi Tempat Prostitusi

Heru Budi Usul Bangun "Jogging Track" di RTH Tubagus Angke yang Diduga Jadi Tempat Prostitusi

Megapolitan
Ketika Ketua RW di Kalideres Dituduh Gelapkan Dana Kebersihan lalu Dinonaktifkan Pihak Kelurahan...

Ketika Ketua RW di Kalideres Dituduh Gelapkan Dana Kebersihan lalu Dinonaktifkan Pihak Kelurahan...

Megapolitan
6 Anggota Polres Metro Jaksel Dipecat, Sebagian karena Jadi Pengedar dan Pengguna Narkoba

6 Anggota Polres Metro Jaksel Dipecat, Sebagian karena Jadi Pengedar dan Pengguna Narkoba

Megapolitan
Dua Maling Gasar Motor di Tanjung Priok, Polisi Bergerak meski Korban Enggan Lapor

Dua Maling Gasar Motor di Tanjung Priok, Polisi Bergerak meski Korban Enggan Lapor

Megapolitan
Hal-hal yang Belum Terungkap di Kasus Brigadir RAT: Motif hingga Sosok Pengusaha yang Dikawal

Hal-hal yang Belum Terungkap di Kasus Brigadir RAT: Motif hingga Sosok Pengusaha yang Dikawal

Megapolitan
Rute Transjakarta 8N Kebayoran - Petamburan via Asia Afrika

Rute Transjakarta 8N Kebayoran - Petamburan via Asia Afrika

Megapolitan
Ahok Beberkan Solusi Penanganan Macet Jakarta, Berharap Direalisasikan Gubernur DKI

Ahok Beberkan Solusi Penanganan Macet Jakarta, Berharap Direalisasikan Gubernur DKI

Megapolitan
DJ East Blake Terancam 12 Tahun Penjara akibat Sebar Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih

DJ East Blake Terancam 12 Tahun Penjara akibat Sebar Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Pertimbangkan Usul DPRD DKI soal Sekolah Gratis Negeri dan Swasta

Pemprov DKI Jakarta Pertimbangkan Usul DPRD DKI soal Sekolah Gratis Negeri dan Swasta

Megapolitan
Komisi E DPRD DKI Desak Pemprov Wujudkan Sekolah Gratis Negeri dan Swasta, dari TK sampai SMA

Komisi E DPRD DKI Desak Pemprov Wujudkan Sekolah Gratis Negeri dan Swasta, dari TK sampai SMA

Megapolitan
Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Megapolitan
DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Maju Mundurnya Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta...

Maju Mundurnya Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta...

Megapolitan
Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com