Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BPBD DKI: Waspada Potensi Hujan Lebat Disertai Petir di Jabodetabek Senin Sore

Kompas.com - 14/03/2022, 16:34 WIB
Sania Mashabi,
Ivany Atina Arbi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengingatkan adanya potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang di wilayah Jabodetabek, Senin (14/3/2022).

Akun Twitter resmi @BPBDJakarta, mengutip Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengatakan, hujan disertai angin kencang dan kilat ini kemungkinan akan berlangsung dari pukul 14.30 WIB hingga pukul 17.30 WIB.

"Pukul 14.30 WIB sampai dengan pukul 17.30 WIB. Prediksi berpotensi terjadi hujan sedang-lebat yang dapat disertai kilat atau petir dan angin kencang," tulis BPBD DKI Jakarta, Senin (14/3/2022).

Sebelumnya, BMKG mengeluarkan peringatan dini potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang berdurasi singkat di Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, dan Jakarta Timur pada siang dan sore hari ini.

"Waspada potensi hujan disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat di Jakbar, Jakpus, Jaksel, dan Jaktim pada siang dan sore hari," demikian peringatan dini BMKG.

Baca juga: Angin Kencang hingga Hujan Es Terjang Tangsel dan Sekitarnya Senin Sore

Jakarta Barat, Jakarta Pusat, dan Jakarta Utara memulai hari dengan langit cerah berawan.

Siang hingga sore hari, seluruh wilayah DKI Jakarta diguyur hujan. Jakarta Barat dan Jakarta Selatan diprakirakan hujan disertai petir, sedangkan Jakarta Pusat, Jakarta Timur, dan Jakarta Utara diguyur hujan ringan.

Malam harinya, Jakarta Barat dan Jakarta Selatan berawan, Jakarta Pusat dan Jakarta Utara cerah berawan, kemudian Jakarta Timur tetap hujan ringan.

Di Jawa Barat, Kota Bekasi dan Depok mengawali hari dengan langit cerah berawan, sedangkan Kota Bogor hujan ringan.

Siang hingga sore hari, Kota Bekasi dan Depok diguyur hujan intensitas sedang, sedangkan Kota Bogor hujan disertai petir.

Baca juga: Lokasi Vaksin Jabodetabek 14 Maret 2022 dan Link Pendaftarannya

Malam harinya, Kota Bekasi berawan, Depok diguyur hujan ringan, dan Kota Bogor hujan berintensitas sedang.

Sementara itu, Kota Tangerang dan Tangerang Selatan, Banten, memulai hari dengan langit cerah berawan. Siang hingga sorenya diprakirkan hujan ringan, lalu berawan pada malam hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pembunuh Wanita Dalam Koper Transfer Uang Hasil Curian ke Ibunya Sebesar Rp 7 Juta

Pembunuh Wanita Dalam Koper Transfer Uang Hasil Curian ke Ibunya Sebesar Rp 7 Juta

Megapolitan
Pemulung Meninggal di Dalam Gubuk, Saksi: Sudah Tidak Merespons Saat Ditawari Kopi

Pemulung Meninggal di Dalam Gubuk, Saksi: Sudah Tidak Merespons Saat Ditawari Kopi

Megapolitan
Pemulung yang Tewas di Gubuk Lenteng Agung Menderita Penyakit Gatal Menahun

Pemulung yang Tewas di Gubuk Lenteng Agung Menderita Penyakit Gatal Menahun

Megapolitan
Polisi Ungkap Percakapan soal Hubungan Terlarang Pelaku dan Perempuan Dalam Koper Sebelum Pembunuhan

Polisi Ungkap Percakapan soal Hubungan Terlarang Pelaku dan Perempuan Dalam Koper Sebelum Pembunuhan

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Kembali ke Kantor Usai Buang Jasad Korban

Pembunuh Wanita Dalam Koper Sempat Kembali ke Kantor Usai Buang Jasad Korban

Megapolitan
Pemkot Depok Akan Bebaskan Lahan Terdampak Banjir di Cipayung

Pemkot Depok Akan Bebaskan Lahan Terdampak Banjir di Cipayung

Megapolitan
Polisi Buru Maling Kotak Amal Mushala Al-Hidayah di Sunter Jakarta Utara

Polisi Buru Maling Kotak Amal Mushala Al-Hidayah di Sunter Jakarta Utara

Megapolitan
Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan Meninggal Dunia

Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan Meninggal Dunia

Megapolitan
Polisi Selidiki Pelaku Tawuran yang Diduga Bawa Senjata Api di Kampung Bahari

Polisi Selidiki Pelaku Tawuran yang Diduga Bawa Senjata Api di Kampung Bahari

Megapolitan
'Update' Kasus DBD di Tamansari, 60 Persen Korbannya Anak Usia SD hingga SMP

"Update" Kasus DBD di Tamansari, 60 Persen Korbannya Anak Usia SD hingga SMP

Megapolitan
Bunuh dan Buang Mayat Dalam Koper, Ahmad Arif Tersinggung Ucapan Korban yang Minta Dinikahi

Bunuh dan Buang Mayat Dalam Koper, Ahmad Arif Tersinggung Ucapan Korban yang Minta Dinikahi

Megapolitan
Pria yang Meninggal di Gubuk Wilayah Lenteng Agung adalah Pemulung

Pria yang Meninggal di Gubuk Wilayah Lenteng Agung adalah Pemulung

Megapolitan
Mayat Pria Ditemukan di Gubuk Wilayah Lenteng Agung, Diduga Meninggal karena Sakit

Mayat Pria Ditemukan di Gubuk Wilayah Lenteng Agung, Diduga Meninggal karena Sakit

Megapolitan
Tawuran Warga Pecah di Kampung Bahari, Polisi Periksa Penggunaan Pistol dan Sajam

Tawuran Warga Pecah di Kampung Bahari, Polisi Periksa Penggunaan Pistol dan Sajam

Megapolitan
Solusi Heru Budi Hilangkan Prostitusi di RTH Tubagus Angke: Bikin 'Jogging Track'

Solusi Heru Budi Hilangkan Prostitusi di RTH Tubagus Angke: Bikin "Jogging Track"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com