Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

BPKP Klaim KRL Masih Memadai, Warga: Mungkin Bukan Pengguna, Mending Coba Dulu Seminggu...

Kompas.com - 08/04/2023, 05:00 WIB
Dzaky Nurcahyo,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pengguna kereta rel listrik (KRL) bernama Vino Velrahga (23) mengatakan, gerbong-gerbong KRL dewasa ini sudah tidak mencukupi untuk mengangkut ribuan penumpang.

"Menurut saya, kami sebagai penumpang KRL itu layaknya ikan pepes kalau naik di jam-jam sibuk. Jadi perlu, lah, menambah rangkaian gerbong," ujar Vino kepada Kompas.com, Jumat (7/4/2023).

Hal itu dirasakan bukan hanya sehari atau dua hari saja. Vino mengaku selalu merasakan hal serupa tiap kali menaiki KRL di jam berangkat maupun pulang kerja.

Baca juga: Protes KRL Disebut Masih Memadai, Penumpang: Penuh Terus, Apalagi Transit di Manggarai...

Dia pun merasa janggal dengan hasil review Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) yang menyebut jumlah armada KRL milik PT Kereta Commuterline Indonesia (KCI) masih memadai.

Oleh karena itu, ia menilai para pejabat di BPKP seharusnya menjadi pengguna KRL lebih dulu sebelum membuat pernyataan di hadapan publik.

"Mungkin beliau bukan pengguna KRL secara daily, jadi tidak benar-benar bisa merasakan secara langsung kesulitan kami para penumpang kereta. Jadi, mending coba dulu seminggu, Pak, Bu," beber dia.

Penumpang KRL lainnya, Lavanya Firli (21) turut menyepakati pernyataan yang diutarakan Vino.

Baca juga: BPKP Sebut KRL Masih Memadai Tampung Penumpang, Warga: Coba Rasakan Naik pada Jam Sibuk!

Firli merasa PT KCI harus melakukan penambahan jumlah armada agar penumpang tidak menumpuk, terutama di stasiun-stasiun transit.

Jangan karena biaya KRL murah, menjadi alasan bagi PT KCI atau stakeholder lainnya mengurungkan niat menambah gerbong kereta.

Wanita yang sehari-harinya menaiki KRL relasi Rawa Buntu - Tanah Abang itu merasa memang tidak ada perubahan yang drastis dari PT KCI.

"Jangan hanya peningkatan dalam soal pelayanan. Gerbong kereta juga perlu. Masa tidak ada data yang menunjukkan kepadatan penumpang tiap harinya," kata Firli.

Dari data tersebut, seharusnya para pihak yang berkepentingan tahu bahwa pengguna KRL acap kali merasa tidak nyaman ketika menggunakan transportasi publik.

Baca juga: BPKP, Penumpang Menumpuk di Dalam KRL, Stasiun Manggarai Padat, Memadai Apanya?

"Masa tiap tahun memiliki problem yang sama yakni penumpang berdesakan saat rush hour, tapi tidak coba dibenahi. Aneh kan?" imbuh dia.

Sebagai informasi, BPKP mengungkapkan bahwa berdasarkan hasil review-nya, jumlah armada yang dimiliki PT KCI/KAI Commuter masih memadai untuk menampung penumpang KRL.

Hal ini diungkapkan oleh Deputi Bidang Koordinasi Pertambangan dan Investasi Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) Septian Hario Seto saat konferensi pers di kantornya, Kamis (6/4/2023).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Teror Begal Bermodus 'Debt Collector', Nyawa Pria di Kali Sodong Melayang dan Motornya Hilang

Teror Begal Bermodus "Debt Collector", Nyawa Pria di Kali Sodong Melayang dan Motornya Hilang

Megapolitan
Jakpro Buka Kelas Seni dan Budaya Lewat Acara “Tim Art Fest” Mulai 30 Mei

Jakpro Buka Kelas Seni dan Budaya Lewat Acara “Tim Art Fest” Mulai 30 Mei

Megapolitan
Amankan 2 Konser K-Pop di GBK, Polisi Terjunkan 865 Personel

Amankan 2 Konser K-Pop di GBK, Polisi Terjunkan 865 Personel

Megapolitan
Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, MRT Jakarta Beroperasi hingga Pukul 01.00 WIB

Ada Konser NCT Dream dan Kyuhyun, MRT Jakarta Beroperasi hingga Pukul 01.00 WIB

Megapolitan
Pastikan Masih Usut Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel, Polisi: Ada Unsur Pidana

Pastikan Masih Usut Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel, Polisi: Ada Unsur Pidana

Megapolitan
Polisi Sebut Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Mandek 2 Tahun karena Kondisi Korban Belum Stabil

Polisi Sebut Kasus Pemerkosaan Remaja di Tangsel Mandek 2 Tahun karena Kondisi Korban Belum Stabil

Megapolitan
Kasus di Polisi Mandek, Keluarga Korban Pemerkosaan di Tangsel Dituduh Damai dengan Pelaku

Kasus di Polisi Mandek, Keluarga Korban Pemerkosaan di Tangsel Dituduh Damai dengan Pelaku

Megapolitan
Minta Pemerkosa Anaknya Cepat Ditangkap, Ibu Korban: Pengin Cepat Selesai...

Minta Pemerkosa Anaknya Cepat Ditangkap, Ibu Korban: Pengin Cepat Selesai...

Megapolitan
Remaja Diperkosa Staf Kelurahan, Pelaku Belum Ditangkap 2 Tahun Usai Kejadian

Remaja Diperkosa Staf Kelurahan, Pelaku Belum Ditangkap 2 Tahun Usai Kejadian

Megapolitan
Gerebek Pabrik Narkoba di Bogor, Polisi Sita 1,2 Juta Butir Pil PCC

Gerebek Pabrik Narkoba di Bogor, Polisi Sita 1,2 Juta Butir Pil PCC

Megapolitan
Perundungan Pelajar SMP di Citayam, Pelaku Jambak dan Pukul Korban Pakai Tangan Kosong

Perundungan Pelajar SMP di Citayam, Pelaku Jambak dan Pukul Korban Pakai Tangan Kosong

Megapolitan
Kemenhub Sesalkan Kasus Dugaan KDRT yang Dilakukan Pegawainya

Kemenhub Sesalkan Kasus Dugaan KDRT yang Dilakukan Pegawainya

Megapolitan
Dijebak Bertemu Perundungnya, Siswi SMP di Bogor Awalnya Diajak 'Ngopi' Bareng

Dijebak Bertemu Perundungnya, Siswi SMP di Bogor Awalnya Diajak "Ngopi" Bareng

Megapolitan
Tingkah Oknum Pejabat Kemenhub: Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci Usai Ketahuan Selingkuh, lalu Lakukan KDRT

Tingkah Oknum Pejabat Kemenhub: Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci Usai Ketahuan Selingkuh, lalu Lakukan KDRT

Megapolitan
2 Perundung Siswi SMP di Bogor Terancam Dikeluarkan dari Sekolah

2 Perundung Siswi SMP di Bogor Terancam Dikeluarkan dari Sekolah

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com