Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Heboh, Gorong-gorong Jakarta Berisi Kulit Kabel Lagi

Kompas.com - 06/03/2017, 09:17 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Temuan kulit kabel di gorong-gorong Jalan Gatot Subroto, Kuningan Barat, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, kembali membawa ingatan pada kasus serupa yang pernah terjadi di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Jumat (3/3/2017) lalu, para petugas Penangan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) dan Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI yang sedang menyusuri gorong-gorong di Jalan Gatot Subroto menemukan kulit kabel di gorong-gorong jalan tersebut. Penyusuran dilakukan karena ada kecurigaan petugas terkait keanehan sebab banjir di Jalan Gatot Subroto.

Hari Rabu lalu hujan yang turun membuat banjir di Jalan Gatot Subroto atau tepatnya depan Wisma Mulia. Genangan saat itu mencapai sebetis orang dewasa atau sekitar 20-25 sentimeter padahal jalan tersebut kalau hujan nyaris tidak bakal banjir. Kalau tergenang pun, paling hanya semata kaki atau sekitar 10 sentimeter.

Kejanggalan itu membuat petugas menyusuri gorong-gorong.

Kulit kabel pertama kali ditemukan hari Jumat itu.

"Ini berawal dari kecurigaan kami saat banjir, biasanya kalau hujan enggak sampai sebetis, tapi kemarin sampai sebetis. Akhirnya kami telurusi, ternyata ditemukan kabel," kata Kasie Ekonomi Pembangunan dan Lingkungan Hidup Kelurahan Kuningan Barat, Imam Santoso Wahyudi, Minggu.

Selain kabel, sejumlah material juga ditemukan dalam penelusuran lanjutan itu, seperti kawat, trafficon, paving block, gelondongan kayu, pipa, plastik, sepatu, ember, dan sampah lainnya.

Untuk menemukan semua sampah di gorong-gorong itu petugas Dinas SDA dan PPSU berbagi tugas menyusuri gorong-gorong depan Wisma Mulia. Rencananya penyusuran akan dilakukan sampai depan Gedung BPKM.

Dengan bermodal linggis, sepatu boot, dan tangan kosong petugas PPSU dan pasukan biru masuk ke gorong-gorong. Sampah kulit kabel yang ditemukan langsung diangkat keluar.

Temuan hari Minggu kemarin tidak sebanyak hari pertama.

Siapa pemilik kulit kabel tersebut sejauh ini masih misteri. Imam tak mau menduga-duga. Namun, mendekati akhir tahun kemarin ada pengerjaan kabel dari PLN.

"Mendekati akhir tahun 2016, ada pengerjaan kabel untuk peningkatan tegangan dari PLN," ujar Imam.

Baca: Begini Penampakan Kulit Kabel yang Ditemukan di Jalan Gatot Subroto

Hambat Aliran Air

Lurah Kuningan Barat Erwin Lobo mengatakan, kulit kabel yang ditemukan di gorong-gorong Jalan Gatot Subroto punya beragam ukuran. Sampah kabel itu, kata dia, sangat menghambat aliran air di dalam gorong-gorong. Praktis kulit kabel itu membuat aliran air jadi tidak lancar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bantah Pernyataan Ketua STIP soal Tak Ada Lagi Perpeloncoan, Alumni: Masih Ada, tapi pada Enggak Berani Berkoar

Bantah Pernyataan Ketua STIP soal Tak Ada Lagi Perpeloncoan, Alumni: Masih Ada, tapi pada Enggak Berani Berkoar

Megapolitan
Remaja Tusuk Seorang Ibu di Bogor Hingga Pisau Patah

Remaja Tusuk Seorang Ibu di Bogor Hingga Pisau Patah

Megapolitan
Jukir Liar Minimarket Ikhlas “Digusur” Asal Pemerintah Beri Pekerjaan Baru

Jukir Liar Minimarket Ikhlas “Digusur” Asal Pemerintah Beri Pekerjaan Baru

Megapolitan
Warga Bekasi Tewas Tertabrak Kereta di Kemayoran karena Terobos Palang Pelintasan

Warga Bekasi Tewas Tertabrak Kereta di Kemayoran karena Terobos Palang Pelintasan

Megapolitan
Manjakan Lansia, Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Tak Lagi Pakai Tempat Tidur Tingkat

Manjakan Lansia, Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Tak Lagi Pakai Tempat Tidur Tingkat

Megapolitan
KAI Commuter: Perjalanan Commuter Line Rangkasbitung-Tanah Abang Picu Pertumbuhan Ekonomi Lokal

KAI Commuter: Perjalanan Commuter Line Rangkasbitung-Tanah Abang Picu Pertumbuhan Ekonomi Lokal

Megapolitan
Tiga Jenazah ABK Kapal yang Terbakar di Muara Baru Telah Dijemput Keluarga

Tiga Jenazah ABK Kapal yang Terbakar di Muara Baru Telah Dijemput Keluarga

Megapolitan
Gangguan Jiwa Berat, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Dirawat di RSJ

Gangguan Jiwa Berat, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Dirawat di RSJ

Megapolitan
Jika Profesinya Dihilangkan, Jukir Liar Minimarket: Rawan Maling Motor dan Copet!

Jika Profesinya Dihilangkan, Jukir Liar Minimarket: Rawan Maling Motor dan Copet!

Megapolitan
Polisi: Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Alami Gangguan Kejiwaan Berat

Polisi: Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Alami Gangguan Kejiwaan Berat

Megapolitan
Imbas Tanah Longsor, Warga New Anggrek 2 GDC Depok Khawatir Harga Rumah Anjlok

Imbas Tanah Longsor, Warga New Anggrek 2 GDC Depok Khawatir Harga Rumah Anjlok

Megapolitan
Kisah Iyan, Korban Banjir Cipayung yang Terpaksa Mengungsi ke Rumah Mertua 2 Bulan Lamanya...

Kisah Iyan, Korban Banjir Cipayung yang Terpaksa Mengungsi ke Rumah Mertua 2 Bulan Lamanya...

Megapolitan
Maling Motor 'Ngadu' ke Ibunya Lewat 'Video Call' Saat Tertangkap Warga: Mak, Tolongin...

Maling Motor 'Ngadu' ke Ibunya Lewat 'Video Call' Saat Tertangkap Warga: Mak, Tolongin...

Megapolitan
Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Sediakan Alat Pijat dan 'Treadmill' untuk Calon Jemaah Haji

Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Sediakan Alat Pijat dan "Treadmill" untuk Calon Jemaah Haji

Megapolitan
Penampakan Rumah TKP Penusukan Seorang Ibu oleh Remaja Mabuk di Bogor, Sepi dan Tak Ada Garis Polisi

Penampakan Rumah TKP Penusukan Seorang Ibu oleh Remaja Mabuk di Bogor, Sepi dan Tak Ada Garis Polisi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com