Salin Artikel

Pedagang Musiman Mulai Gelar Lapak di Trotoar Jalan Merdeka Bogor, Jajakan Keperluan Lebaran

Pantauan Kompas.com, mereka menjajakan aneka barang jualan untuk keperluan Lebaran seperti baju gamis, baju koko, kopiah, sandal, sepatu, aksesoris hingga bunga hias.

Terlihat para pedagang menggelar lapak dagangan mereka seadanya dengan beralaskan terpal.

Pedagang musiman ini sudah membuka barang dagangannya sejak pukul 15.00 WIB.

Aktivitas jual beli pun sudah terlihat, beberapa warga yang masih membutuhkan kebutuhan untuk perayaan Lebaran kerap menghampiri lapak para pedagang.

“Ayo Bu dipilih, diobral aja penghabisan,” teriak salah satu pedagang.

“Hari ini aja Bu dibanting harga, penghabisan mau pulang kampung,” kata pedagang lainnya.

Salah seorang pedagang pakaian, Solihin (51) mengaku dirinya sudah terbiasa berjualan di sepanjang trotoar Jalan Merdeka jelang Lebaran.

“Udah biasa, ini kesekian kalinya setiap mau Lebaran saya jualan di sini, ramai kalau sampai malam,” ucap Solihin saat diwawancarai Kompas.com, Selasa.

Pedagang lainnya, Abun (47) mengatakan, sudah menjadi tradisi setiap malam takbiran dirinya berjualan di lokasi tersebut.

Abun datang jauh-jauh dari Leuwiliang, Kabupaten Bogor, untuk menjajakan barang dagangannya berupa sandal dan sepatu.

“Kalau jadi malam itukan takbiran, saya udah siap bawa barang dagangan, emang begitu setiap tahun,” ujar Abun.

“Bawa 200 pasang sandal sama sepatu, semoga abis, jadi enggak usah dibawa pulang lagi ke Leuwiliang,” katanya lagi.

Menurut Iis, harga yang ditawarkan di pasar dadakan itu relatif lebih murah. Dia mencontohkan, untuk satu baju gamis yang dibelinya dibanderol sekitar Rp 75.000.

“Ini makin malam bisa semakin murah. Tadi aja saya beli baju gamis harganya Rp. 75.000 lebih murah dibanding di pasar,” ujar Iis.

Sebagaimana diketahui, pemerintah menetapkan 1 Syawal 1445 Hijriah atau Idul Fitri 2024 jatuh pada Rabu (10/4/2024) besok.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/04/09/19530141/pedagang-musiman-mulai-gelar-lapak-di-trotoar-jalan-merdeka-bogor-jajakan

Terkini Lainnya

Pria di Kali Sodong Dibunuh 'Debt Collector' Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Pria di Kali Sodong Dibunuh "Debt Collector" Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Megapolitan
KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

Megapolitan
PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

Megapolitan
Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Megapolitan
'Bullying' Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

"Bullying" Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

Megapolitan
KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

Megapolitan
Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Megapolitan
Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Megapolitan
Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Megapolitan
Polres Bogor Buat Aplikasi 'SKCK Goes To School' untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Polres Bogor Buat Aplikasi "SKCK Goes To School" untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Megapolitan
Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Megapolitan
19 Mei, Ada Kahitna di Bundaran HI dalam Acara Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

19 Mei, Ada Kahitna di Bundaran HI dalam Acara Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke