Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Adhyaksa Dault Menunggu "Pinangan" Partai...

Kompas.com - 25/04/2016, 07:34 WIB
Jessi Carina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sejak September 2015, mantan Menteri Pemuda dan Olahraga Adhyaksa Dault telah mendeklarasikan diri sebagai bakal calon gubernur DKI Jakarta. 

Ia menyatakan niatnya ikut Pilkada DKI 2017 itu dalam acara Sinergi Tokoh, Sinergi Umat Mendaulat Adhyaksa Dault sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta 2017-2022, di Hotel Kartika Chandra, Jakarta, Minggu (20/9/2015).

Selama beberapa bulan setelahnya, Adhyaksa tampak aktif melakukan sosialisasi dengan warga sekitar.

(Baca juga: Yusuf Mansyur: Yuk Istikharah, Utamakan Adhyaksa, Yusril, Sandiaga...)

Ia juga menyempatkan diri bertemu sejumlah tokoh politik, misalnya saja dengan Ketua Umum Partai Bulan Bintang Yusril Ihza Mahendra.

Semangatnya menjadi cagub tampak menggebu-gebu. Menurut Adhyaksa, hanya itu yang mampu dilakukan untuk mengubah Jakarta.

"Saya mau mengubah Jakarta. Makanya harus jadi gubernur. Kalau jadi wagub, enggak bisa," kata Adhyaksa.

Namun, posisi Adhyaksa yang bukan kader partai mana pun membuatnya dalam kondisi sulit.

Selama beberapa bulan, Adhyaksa belum mendapatkan kendaraan politik untuk menuju Pilkada DKI 2017.

Beda Adhyaksa dengan Yusril

Situasi yang sama dihadapi bakal calon gubernur lainnya, Yusril Ihza Mahendra. Meskipun menjabat Ketua Umum PBB, Yusril butuh didukung partai lain.

Sebab, partainya tidak memiliki kursi di DPRD DKI Jakarta sehingga tidak dapat mengusung sendiri bakal calon gubernur.

Kendati demikian, upaya yang dilakukan Yusril tampak lebih gencar dibandingkan Adhyaksa.

Mantan Menteri Kehakiman dan HAM ini aktif mendaftarkan diri ke partai-partai yang membuka penjaringan bakal cagub.

(Baca juga: Tidak Ingin Diadu Domba, Yusril Enggan Tanggapi Komentar Adhyaksa)

Sebaliknya, Adhyaksa belum pernah datang ke kantor partai untuk mengambil formulir pendaftaran cagub secara langsung.

Menurut dia, mendaftar cagub ke partai-partai ini sama saja dengan mengejar kekuasaan.

Halaman:


Terkini Lainnya

Ulah Sindikat Pencuri di Tambora, Gasak 37 Motor dalam 2 Bulan untuk Disewakan

Ulah Sindikat Pencuri di Tambora, Gasak 37 Motor dalam 2 Bulan untuk Disewakan

Megapolitan
Upaya Chandrika Chika dkk Lolos dari Jerat Hukum, Ajukan Rehabilitasi Usai Ditangkap karena Narkoba

Upaya Chandrika Chika dkk Lolos dari Jerat Hukum, Ajukan Rehabilitasi Usai Ditangkap karena Narkoba

Megapolitan
Mochtar Mohamad Resmi Daftar Pencalonan Wali Kota Bekasi pada Pilkada 2024

Mochtar Mohamad Resmi Daftar Pencalonan Wali Kota Bekasi pada Pilkada 2024

Megapolitan
Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika dkk Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika dkk Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Megapolitan
Banyak Warga Protes NIK-nya Dinonaktifkan, padahal 'Numpang' KTP Jakarta

Banyak Warga Protes NIK-nya Dinonaktifkan, padahal "Numpang" KTP Jakarta

Megapolitan
Dekat Istana, Lima dari 11 RT di Tanah Tinggi Masuk Kawasan Kumuh yang Sangat Ekstrem

Dekat Istana, Lima dari 11 RT di Tanah Tinggi Masuk Kawasan Kumuh yang Sangat Ekstrem

Megapolitan
Menelusuri Kampung Kumuh dan Kemiskinan Ekstrem Dekat Istana Negara...

Menelusuri Kampung Kumuh dan Kemiskinan Ekstrem Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Keluh Kesah Warga Rusun Muara Baru, Mulai dari Biaya Sewa Naik hingga Sulit Urus Akta Kelahiran

Keluh Kesah Warga Rusun Muara Baru, Mulai dari Biaya Sewa Naik hingga Sulit Urus Akta Kelahiran

Megapolitan
Nasib Malang Anggota TNI di Cilangkap, Tewas Tersambar Petir Saat Berteduh di Bawah Pohon

Nasib Malang Anggota TNI di Cilangkap, Tewas Tersambar Petir Saat Berteduh di Bawah Pohon

Megapolitan
Bursa Cagub DKI Jakarta Kian Ramai, Setelah Ridwan Kamil dan Syahroni, Kini Muncul Ahok hingga Basuki Hadimuljono

Bursa Cagub DKI Jakarta Kian Ramai, Setelah Ridwan Kamil dan Syahroni, Kini Muncul Ahok hingga Basuki Hadimuljono

Megapolitan
NIK Ratusan Warga di Kelurahan Pasar Manggis Dinonaktifkan karena Tak Sesuai Domisili

NIK Ratusan Warga di Kelurahan Pasar Manggis Dinonaktifkan karena Tak Sesuai Domisili

Megapolitan
Pendeta Gilbert Lumoindong Kembali Dilaporkan atas Dugaan Penistaan Agama

Pendeta Gilbert Lumoindong Kembali Dilaporkan atas Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang Jakut

Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang Jakut

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
Gardu Listrik di Halaman Rumah Kos Setiabudi Terbakar, Penghuni Sempat Panik

Gardu Listrik di Halaman Rumah Kos Setiabudi Terbakar, Penghuni Sempat Panik

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com