Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Ary Warga Kampung Pulo: Awalnya Tak Pernah Mengungsi, Kini Nekat Terobos Banjir 2020 Demi Istri

Kompas.com - 02/01/2020, 17:37 WIB
Rindi Nuris Velarosdela,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Meski rumahnya di kawasan Kampung Pulo, Kampung Melayu, Jakarta Timur menjadi langganan banjir, pria yang akrab disapa Ary (28) mengaku tak pernah mengungsi.

Ary selalu memilih bertahan di dalam rumah di tengah kepungan banjir. Namun, prinsipnya itu pun berubah ketika melihat istrinya, Nispi (23) harus bertahan di tengah kepungan banjir.

Padahal, istrinya saat ini tengah mengandung buah cinta pertamanya.

Memasuki usia kandungan sembilan bulan, Ary dan Nispi memang harus menerima kado pahit pada awal tahun 2020 yakni bencana banjir.

Pada Rabu (1/1/2020) dini hari, air telah menggenangi rumahnya di kawasan Kampung Pulo setinggi 30 sentimeter.

Baca juga: Banjir Kampung Pulo Mulai Surut, Pengungsi Butuh Logistik untuk Balita

 

Terobos banjir, bonceng istri hamil 9 bulan

Akhirnya, Ary memutuskan untuk memindahkan istrinya ke posko pengungsian.

Dengan mengendarai motor, dia nekat menerobos banjir sambil membonceng istrinya yang tengah hamil 9 bulan.

Kala itu, Ary hanya berpikir bagaimana cara menyelamatkan istri dan anak pertamanya.

Kemudian, dia membawa istrinya ke posko pengungsian yang berada di Rusun Jatinegara, Jakarta Timur.

"Akhirnya saya menerobos (banjir) pakai motor, bonceng berdua. Saya enggak mau ambil risiko," kata Ary saat ditemui di Rusunawa Jatinegara, Jakarta Timur, Kamis (2/1/2019).

Baca juga: Warga Sebut Harga Kontrakan dan Tanah di Kampung Pulo Naik Setelah Penggusuran

Ary dan istrinya pun beruntung bisa selamat dari derasnya arus banjir yang menggenangi rumahnya.

Dia berharap Pemerintah Provinsi DKI Jakarta segera mengambil tindakan untuk mencegah banjir datang kembali.

"Ini pertama kali saya mengungsi, dari dulu enggak pernah (mengungsi). Istri saya alhamdulillah baik-baik saja. Ya mudah-mudahan enggak ada banjir lagi, apalagi istri saya sudah mau melahirkan tanggal 24 Januari besok," ungkap Ary.

Baca juga: Di Kampung Pulo, Warga Tidak Pernah Didatangi Caleg Untuk Kampanye

 

Mengungsi ke Rusunawa Jatinegara

Warga Kampung Pulo yang mengungsi ke Rusunawa Jatinegara, Jakarta Timur pada Kamis (2/1/2020) siang. KOMPAS.COM/ RINDI NURIS VELAROSDELA Warga Kampung Pulo yang mengungsi ke Rusunawa Jatinegara, Jakarta Timur pada Kamis (2/1/2020) siang.
Hingga Kamis pagi, tercatat 542 warga Kampung Pulo mengungsi ke Rusunawa Jatinegara, Jakarta Timur.

Seperti diketahui, hujan deras yang mengguyur sejumlah kawasan di Jakarta dan sekitarnya menyebabkan banjir sejak Rabu (1/1/2020).

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menelusuri Kampung Kumuh dan Kemiskinan Ekstrem Dekat Istana Negara...

Menelusuri Kampung Kumuh dan Kemiskinan Ekstrem Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Keluh Kesah Warga Rusun Muara Baru, Mulai dari Biaya Sewa Naik hingga Sulit Urus Akta Kelahiran

Keluh Kesah Warga Rusun Muara Baru, Mulai dari Biaya Sewa Naik hingga Sulit Urus Akta Kelahiran

Megapolitan
Nasib Malang Anggota TNI di Cilangkap, Tewas Tersambar Petir saat Berteduh di Bawah Pohon

Nasib Malang Anggota TNI di Cilangkap, Tewas Tersambar Petir saat Berteduh di Bawah Pohon

Megapolitan
Bursa Cagub DKI Jakarta Kian Ramai, Setelah Ridwan Kamil dan Syahroni, Kini Muncul Ahok hingga Basuki Hadimuljono

Bursa Cagub DKI Jakarta Kian Ramai, Setelah Ridwan Kamil dan Syahroni, Kini Muncul Ahok hingga Basuki Hadimuljono

Megapolitan
NIK Ratusan Warga di Kelurahan Pasar Manggis Dinonaktifkan karena Tak Sesuai Domisili

NIK Ratusan Warga di Kelurahan Pasar Manggis Dinonaktifkan karena Tak Sesuai Domisili

Megapolitan
Pendeta Gilbert Lumoindong Kembali Dilaporkan atas Dugaan Penistaan Agama

Pendeta Gilbert Lumoindong Kembali Dilaporkan atas Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang Jakut

Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang Jakut

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 26 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
Gardu Listrik di Halaman Rumah Kos Setiabudi Terbakar, Penghuni Sempat Panik

Gardu Listrik di Halaman Rumah Kos Setiabudi Terbakar, Penghuni Sempat Panik

Megapolitan
Polisi Tangkap Dua Begal yang Bacok Anak SMP di Depok

Polisi Tangkap Dua Begal yang Bacok Anak SMP di Depok

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Hari Ini: Jakarta Berawan, Bodetabek Cerah Berawan di Pagi Hari

Prakiraan Cuaca Hari Ini: Jakarta Berawan, Bodetabek Cerah Berawan di Pagi Hari

Megapolitan
Lima Anggota Polisi Ditangkap Saat Pesta Sabu di Depok, Empat di Antaranya Positif Narkoba

Lima Anggota Polisi Ditangkap Saat Pesta Sabu di Depok, Empat di Antaranya Positif Narkoba

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel | Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran

[POPULER JABODETABEK] Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel | Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran

Megapolitan
Bisakah Beli Tiket Dufan On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Dufan On The Spot?

Megapolitan
Rute Transjakarta 2E Rusun Rawa Bebek-Penggilingan via Rusun Pulo Gebang

Rute Transjakarta 2E Rusun Rawa Bebek-Penggilingan via Rusun Pulo Gebang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com