JAKARTA, KOMPAS.com - Area sisi selatan kawasan Monas, Jakarta Pusat, yang direvitalisasi, kembali ditanami pohon. Sejumlah pohon di kawasan itu mulanya ditebang untuk proyek revitalisasi Monas.
Berdasarkan pantauan Kompas.com pada Selasa (4/2/2020), sejumlah pohon setinggi 2-3 meter telah ditanam di sisi kanan dan kiri area revitalisasi Monas.
Pohon-pohon yang ditanam tampak disangga beberapa bambu yang disilang agar berdiri tegak.
Saat Kompas.com meninjau area revitalisasi tersebut, tidak ada aktivitas apa pun di sana. Alat berat yang berada di lokasi proyek juga tampak tak dioperasikan.
Baca juga: Desain Revitalisasi Monas, Lampu Penerangan Akan Berada di Bagian Lantai
Kepala Seksi Informasi Unit Pengelola Teknis (UPT) Monas Irfal Guci mengatakan, pohon-pohon yang ditanam merupakan pohon baru untuk menggantikan pohon yang sebelumnya ditebang.
"Memang pohon yang ditebang kan ketentuannya harus diganti, cuma penempatannya mungkin di pinggir-pinggir itu yang berdekatan dulu," ujar Irfal saat dihubungi.
Irfal berujar, pohon-pohon itu ditanam oleh Dinas Cipta Karya, Tata Ruang, dan Pertanahan DKI Jakarta selaku pihak yang merevitalisasi area tersebut.
Karena itu, Irfal tidak tahu pasti jumlah pohon yang sudah ditanam di sana. Namun, menurut dia, pohon-pohon untuk menggantikan pohon yang ditebang belum seluruhnya ditanam.
"Yang datang kemarin itu Pohon Pule, lumayan besar, cuma berapa jumlahnya yang akan ditanam, saya tidak tahu. Yang kemarin datang itu baru di pinggir sisi kiri kanan dari plaza revitalisasi," kata Irfal.
Baca juga: Penjelasan Pemenang Sayembara tentang Konsep Revitalisasi Monas, Banyak Plaza hingga Kolam
Revitalisasi sisi selatan kawasan Monas pertama kali menjadi sorotan karena adanya penebangan sejumlah pohon demi proyek tersebut.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.