Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Pekan PSBB, Landainya Kasus Aktif Covid-19 Tak Berbanding Lurus dengan Angka Penyebarannya

Kompas.com - 28/09/2020, 11:43 WIB
Rindi Nuris Velarosdela,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) yang diperketat pada dua pekan pertama berakhir pada Minggu (27/9/2020).

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan kemudian memutuskan memperpanjang penerapan PSBB selama dua pekan ke depan, terhitung mulai 28 September hingga 11 Oktober 2020.

Perpanjangan masa PSBB itu tertuang dalam Keputusan Gubernur Provinsi DKI Jakarta Nomor 959 Tahun 2020.

Apakah PSBB mampu menekan kasus Covid-19 Ibu Kota?

Penerapan PSBB selama dua pekan pertama hanya mampu menurunkan kasus aktif Covid-19. Hal ini sesuai klaim Anies yang menyebut kasus aktif Covid-19 menurun dibanding 12 hari pertama bulan September atau sebelum pemberlakuan PSBB.

Perlu diketahui, kasus aktif artinya pasien positif Covid-19 yang masih menjalani perawatan medis atau isolasi mandiri.

Baca juga: Wagub DKI: Aparat Pengawas PSBB 20.000 Tak Sebanding dengan 11 Juta Warga Jakarta

Catatan Kompas.com sejak tanggal 1 sampai 12 September, tercatat penambahan kasus aktif positif Covid-19 sebesar 3.605 orang. Dengan demikian, jumlah kasus aktif Covid-19 hingga 12 September adalah 12.174 orang.

Berikut detail penambahan kasus aktif positif Covid-19 di Jakarta periode 1-12 September 2020:

  • 1 September: bertambah 195 menjadi 8.764 kasus
  • 2 September: bertambah 561 menjadi 9.325 kasus
  • 3 September: bertambah 707 menjadi 10.032 kasus
  • 4 September: bertambah 52 menjadi 10.084 kasus
  • 5 September: bertambah 94 menjadi 10.178 kasus
  • 6 September: bertambah 486 menjadi 10.664 kasus
  • 7 September: bertambah 383 menjadi 11.047 kasus
  • 8 September: berkurang 17 menjadi 11.030 kasus
  • 9 September: bertambah 215 menjadi 11.245 kasus
  • 10 September: bertambah 451 menjadi 11.696 kasus
  • 11 September: bertambah 128 menjadi 11.824 kasus
  • 12 September: bertambah 350 menjadi 12.174 kasus

Sementara itu, selama 14 hari penerapan PSBB ketat sejak 14 September sampai 27 September, pergerakan kasus aktif Covid-19 masih fluktuatif.

Tercatat penambahan kasus aktif positif Covid-19 sebesar 826 orang selama penerapan PSBB. Sementara itu, jumlah kasus aktif Covid-19 hingga 24 September adalah 13.265 orang.

Berikut detail penambahan kasus aktif positif Covid-19 di Jakarta selama PSBB:

  • 14 September: berkurang 279 menjadi 12.161 orang
  • 15 September: bertambah 18 menjadi 12.179 orang
  • 16 September: bertambah 530 menjadi 12.709 orang
  • 17 September: bertambah 43 menjadi 12.752 orang
  • 18 September: bertambah 353 menjadi 13.105 orang
  • 19 September: berkurang 104 menjadi 13.001 orang
  • 20 September: berkurang 885 menjadi 12.116 orang
  • 21 September: bertambah 858 menjadi 12.974 orang
  • 22 September: bertambah 247 menjadi 13.221 orang
  • 23 September: bertambah 56 menjadi 13.277 orang
  • 24 September: berkurang 45 menjadi 13.332 orang
  • 25 September: berkurang 334 menjadi 12.898 orang
  • 26 September: bertambah 257 menjadi 13.155 orang
  • 27 September: bertambah 110 menjadi 13.265 orang

Angka kematian akibat Covid-19 terus naik

Walaupun kasus aktif Covid-19 mulai melandai, pasien yang dilaporkan meninggal dunia terus meningkat selama PSBB ketat. Rata-rata laporan kasus meninggal dunia harian selama penerapan PSBB adalah 20 orang dengan tingkat kematian 2,5 persen.

Baca juga: Warga Jakarta Cari Hiburan ke Bekasi Selama PSBB, Wali Kota: Asal Protokol Kesehatan Dijaga

Berikut detail angka pasien Covid-19 yang dilaporan meninggal dunia periode 14 - 27 September 2020:

  • 14 September: bertambah 30 menjadi 1.440 dengan tingkat kematian 2,6 persen
  • 15 September: bertambah 28 menjadi 1.468 dengan tingkat kematian 2,6 persen
  • 16 September: bertambah 30 menjadi 1.498 dengan tingkat kematian 2,6 persen
  • 17 September: bertambah 15 menjadi 1.513 dengan tingkat kematian 2,5 persen
  • 18 September: bertambah 22 menjadi 1.535 dengan tingkat kematian 2,5 persen
  • 19 September: bertambah 11 menjadi 1.546 dengan tingkat kematian 2,5 persen
  • 20 September: bertambah 15 menjadi 1.561 dengan tingkat kematian 2,5 persen
  • 21 September: bertambah 31 menjadi 1.592 dengan tingkat kematian 2,5 persen
  • 22 September: bertambah 32 menjadi 1.624 dengan tingkat kematian 2,5 persen
  • 23 September: bertambah 26 menjadi 1.650 dengan tingkat kematian 2,5 persen
  • 24 September: bertambah 14 menjadi 1.664 dengan tingkat kematian 2,5 persen
  • 25 September: bertambah 13 menjadi 1.677 dengan tingkat kematian 2,4 persen
  • 26 September: bertambah 2 menjadi 1.679 dengan tingkat kematian 2,4 persen
  • 27 September: bertambah 13 menjadi 1.692 dengan tingkat kematian 2,4 persen

Penyebaran virus masih tinggi

Klaim pelandaian kasus harian Covid-19 juga tidak berbanding lurus dengan angka penyebaran Covid-19. Indikatornya adalah jumlah penambahan kasus harian Covid-19 yang masih melampaui angka 1.000 selama memberlakukan PSBB.

Rata-rata penambahan kasus harian Covid-19 selama PSBB adalah 1.179. Bahkan pada hari ketiga penerapan PSBB, kasus harian Covid-19 mencatat rekor tertinggi sejak awal pandemi yakni bertambah 1.505 kasus.

Berikut rincian kasus harian Covid-19 selama PSBB:

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Seorang Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Bajaj, Diduga Sakit

Seorang Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Bajaj, Diduga Sakit

Megapolitan
PKS-Golkar-Nasdem Masih Terbuka ke Parpol Lain untuk Berkoalisi di Pilkada Depok 2024

PKS-Golkar-Nasdem Masih Terbuka ke Parpol Lain untuk Berkoalisi di Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Dukung Penertiban Jukir Liar, Pegawai Minimarket: Kadang Mereka Suka Resek!

Dukung Penertiban Jukir Liar, Pegawai Minimarket: Kadang Mereka Suka Resek!

Megapolitan
Diduga Mengantuk, Sopir Angkot di Bogor Tabrak Pengendara Sepeda Motor hingga Tewas

Diduga Mengantuk, Sopir Angkot di Bogor Tabrak Pengendara Sepeda Motor hingga Tewas

Megapolitan
Pengendara Motor Tewas Usai Ditabrak Angkot di Bogor

Pengendara Motor Tewas Usai Ditabrak Angkot di Bogor

Megapolitan
Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok : Harusnya Tidak Ada Pengangguran

Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok : Harusnya Tidak Ada Pengangguran

Megapolitan
Keterlibatan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, dari Panggil Korban sampai 'Kompori' Tegar untuk Memukul

Keterlibatan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, dari Panggil Korban sampai "Kompori" Tegar untuk Memukul

Megapolitan
Puncak Kasus DBD Terjadi April 2024, 57 Pasien Dirawat di RSUD Tamansari

Puncak Kasus DBD Terjadi April 2024, 57 Pasien Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Ahok : Buat Tinggal di Jakarta, Gaji Ideal Warga Rp 5 Juta

Ahok : Buat Tinggal di Jakarta, Gaji Ideal Warga Rp 5 Juta

Megapolitan
Ahok: Saya Mendorong Siapa Pun yang Jadi Gubernur Jakarta Harus Serahkan Nomor HP Pribadi ke Warga

Ahok: Saya Mendorong Siapa Pun yang Jadi Gubernur Jakarta Harus Serahkan Nomor HP Pribadi ke Warga

Megapolitan
Susul PKS dan Golkar, Partai Nasdem Gabung Koalisi Usung Imam-Ririn di Pilkada Depok 2024

Susul PKS dan Golkar, Partai Nasdem Gabung Koalisi Usung Imam-Ririn di Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Masih Ada 7 Anak Pasien DBD yang Dirawat di RSUD Tamansari

Masih Ada 7 Anak Pasien DBD yang Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Viral Video Sekelompok Orang yang Diduga Gangster Serang Warga Bogor

Viral Video Sekelompok Orang yang Diduga Gangster Serang Warga Bogor

Megapolitan
PKS dan Golkar Berkoalisi, Dukung Imam Budi-Ririn Farabi Jadi Pasangan di Pilkada Depok

PKS dan Golkar Berkoalisi, Dukung Imam Budi-Ririn Farabi Jadi Pasangan di Pilkada Depok

Megapolitan
Cerita Pinta, Bangun Rumah Singgah demi Selamatkan Ratusan Anak Pejuang Kanker

Cerita Pinta, Bangun Rumah Singgah demi Selamatkan Ratusan Anak Pejuang Kanker

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com