Didapuk sebagai duta masker, Nawir pun berjanji akan menjalankan prokes seperti yang pemerintah telah canangkan.
"Alhamdulillah, dipercaya jadi duta masker, jalankan sebaik mungkin supaya tak terulang lagi. Dan saya akan menjalankan sebaik mungkin prokes dari pemerintah," katanya.
Sebelumnya diberitakan, sebuah video berdurasi 02.20 menit menjadi viral di media sosial pada Minggu (2/5/2021).
Video itu memperlihatkan tiga orang berdiri menegur jemaah yang kemudian diketahui bernama Roni.
Mereka meminta Roni untuk membuka masker apabila ingin salat di masjid tersebut.
Namun, jemaah itu enggan melakukannya.
"Silakan keluar saja kalau enggak mau ikut aturan di sini. Jangan shalat di sini!" begitu salah satu teguran dari pengurus masjid.
Roni menjawab bahwa masjid ini tempat umum dan memakai masker sebagai upaya mencegah penyebaran virus corona.
Di akhir video, suasana semakin tegang. Nawir mengusir Roni agar keluar dari masjid jika masih tetap memakai masker.
"Mau lu apa, mau lu apa di sini? Apa susahnya sih buka masker doang? Kita ada aturan," ucapnya. (Yusuf Bachtiar/Tribun Jakarta)
(Penulis: Vitorio Mantalean / Editor: Jessi Carina)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Datangi Masjid Al Amanah, Roni yang Videonya Viral Bagikan Masker ke Pengurus Masjid
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.