JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, penyebaran kasus Covid-19 di Jakarta semakin terkendali.
Penurunan angka kasus Covid-19 di Jakarta, kata Riza, terlihat dari tingkat keterisian tempat tidur pasien Covid-19 atau bed occupancy rate (BOR) yang sudah menurun.
DKI Jakarta juga menurunkan kapasitas tempat tidur isolasi pasien Covid-19.
Data per 6 Maret 2022, tempat tidur isolasi yang disediakan mencapai 6.619 tempat tidur dan terisi 1.914.
Sementara itu, data per 13 Maret 2022, jumlah tempat tidur isolasi turun menjadi 6.067 dan terisi 1.399 tempat tidur.
Baca juga: Wagub Sebut BOR RS Rujukan Covid-19 di Jakarta Turun Jadi 12 Persen
Hal yang sama juga terlihat dari tempat tidur intensive care unit (ICU). Pada 6 Maret 2022, disediakan 966 tempat tidur dengan keterisian mencapai 360.
Sepekan setelahnya, Pemprov DKI mengurangi kapasitas tempat tidur menjadi 952, berkurang 14 tempat tidur dibandingkan pekan sebelumnya.
Pasien yang dirawat di ICU juga berkurang 55 orang menjadi 305 pasien.
"Kita berharap di minggu depan sudah di level 1," kata Riza, Senin (14/3/2022).
Meski tingkat keterisian tempat tidur pasien Covid-19 di Jakarta menurun, jumlah kasus aktif masih berada di angka belasan ribu.
Tingkat kasus positif (positivity rate) juga masih di atas lima persen. Angka lima persen adalah standar badan kesehatan dunia (WHO) untuk kategori penularan Covid-19 sudah terkendali dengan baik.
Baca juga: Wali Kota Sebut Kasus Aktif Covid-19 di Jakarta Pusat Turun Drastis
Dalam sepekan terakhir, positivity rate kasus Covid-19 di Jakarta masih berada di angka 10,7 persen.
Penambahan kasus harian Covid-19 masih berkutat di angka seribuan kasus meski trennya menurun.
Penambahan kasus harian ini menyebabkan jumlah kasus aktif sulit turun dari angka belasan ribu.
Berikut angka kasus aktif Covid-19 di Jakarta dalam sepekan terakhir:
Selain itu, angka kematian pasien Covid-19 terus bertambah. Per 15 Maret, angka kematian pasien Covid-19 di Jakarta mencapai 15.019 kasus.
Penambahan angka kasus kematian Covid-19 dalam sepekan juga tak pernah berada di bawah dua digit.
Namun demikian, Riza menyebutkan, angka kematian menurun jika dilihat dari persentase kasus yang kini hanya 1,2 persen saja.
Berikut angka kematian pasien Covid-19 dalam sepekan terakhir:
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.