JAKARTA, KOMPAS.com - Jelang acara Peluncuran Halte Iconic Transjakarta yang diresmikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, hujan deras bertempias ke lokasi peresmian di lantai 2 Halte Bundaran HI, Jakarta, pada Sabtu (15/10/2022) sore.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, hujan turun dengan deras di atas Halte Bundaran HI sekitar pukul 16.50 WIB.
Rintik hujan turun semakin deras, sejumlah titik di ruang halte pun mulai dijamah air. Seperti beberapa titik di sisi barat yang tidak tertutup atap.
Baca juga: Cerita Sopir soal Kebiasaan Anies: Enggak Suka Ngebut, Maunya Santai
Tidak hanya area yang tidak tertutup atap, area menuju anjungan yang tertutup atap transparan pun terlihat terciprat air hujan.
Hal ini menyebabkan genangan kecil di titik tersebut. Sejumlah petugas terlihat berusaha menguras genangan yang terus digempur hujan deras.
Selain di area dekat anjungan, beberapa titik rembesan air juga terlihat di sekitar tangga dan di dekat lampu.
Tempias hujan di dalam halte juga seakan menyambut kedatangan Anies yang tiba pada pukul 17.06 WIB.
Baca juga: Senyum Haru Anies Saat Dapat Buku Kumpulan Tulisan dari Anak Buah...
Sebelum disambut genangan air hujan, Anies telah disambut lebih dulu oleh para penumpang Transjakarta di halte lantai 1.
Acara peresmian sempat tertunda hingga 40 menit hingga hujan mereda.
Sementara itu, Halte Bundaran HI telah beroperasi untuk digunakan penumpang Transjakarta. Halte tersebut memiliki dua lantai dengan lantai teratas yang memiliki anjungan menghadap Patung Selamat Datang di Bundaran HI.
Kendati demikian, halte ini belum sepenuhnya rampung.
Pekerjaan proyek masih dilakukan di setengah bagian halte, bahkan di akses pintu masuk dari luar halte.
Baca juga: Purnatugas 2 Hari Lagi, Ini Pesan Anies untuk Seluruh ASN DKI
Bahkan para pekerja proyek dengan pakaian pelindung lengkap hingga helm, terlihat berseliweran di proyek dan di area halte yang telah beroperasi tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.