JAKARTA, KOMPAS.com - Aksi tawuran antara dua kelompok remaja terjadi di Perum Aneka Elok, Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur, Minggu (17/9/2023) dini hari.
Kapolsek Cakung Kompol Panji Ali Candra mengatakan, tawuran menyebabkan salah seorang pelaku berinisial AG (19) mengalami luka bacok.
"Korban yang sedang dibonceng temannya, R, langsung dibacok oleh salah satu dari kelompok lawan," tutur dia ketika dihubungi, Senin (18/9/2023).
Adapun AG dibacok menggunakan sebuah celurit. Ia menderita luka terbuka pada tangan kirinya.
Baca juga: Dua Kelompok Remaja Tawuran di Cakung, Adang lalu Saling Serang
Namun, ada pula luka lecet pada tangan kanan dan punggung kaki kanannya.
Panji mengatakan, pembacokan bermula ketika AG sedang nongkrong di depan kediamannya sekitar pukul 02.30 WIB.
Ia didatangi temannya, R, yang membawa motor bersama delapan orang lainnya.
"Mereka mengajak tawuran di depan pintu masuk Perum Aneka Elok. Korban dan temannya membawa tiga bilah celurit," ujar Panji.
Mereka pun langsung berangkat ke lokasi tawuran. Di sana, kelompok lawan yang terdiri dari sekitar sepuluh orang, yakni Kelompok Pedaengan, sudah mengadang AG dan teman-temannya.
Aksi saling serang yang berujung pada pembacokan terhadap AG pun terjadi.
"Korban dibawa oleh rekannya. Sesampainya di rumah, korban dibawa ke RS Islam Pondok Kopi (untuk penanganan lebih lanjut)," tutur Panji.
Saat ini, pihaknya masih menyelidiki keberadaan R, barang bukti berupa celurit yang dibawa dalam aksi tawuran, serta pelaku yang membacok AG.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.