Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Progres Revitalisasi Stasiun Manggarai Capai 52 Persen

Kompas.com - 05/01/2018, 20:12 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

Kompas TV Kereta Rel Listrik commuter line rute Bogor-Muara Angke, anjlok di jalur Stasiun Manggarai, terjadi kepadatan calon penumpang di stasiun

JAKARTA, KOMPAS.com - Bangunan baru di Stasiun Manggarai semakin terlihat wujudnya. Pantauan Kompas.com pada Jumat (5/1/2018), rel jalur 8 sudah rapi. Rel tersebut digunakan kereta bandara sebagai titik awal dan akhir perjalanan.

Selan itu, di sisi barat stasiun, tampak tiang-tiang beton sudah berdiri.

Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Joice Hutajulu mengatakan, saat ini fokus pengerjaan pada lantai 2 bangunan baru itu.

"Progress saat ini sudah 52 persen," kata Joice ketika dihubungi.

Baca juga: Selter Ojek Online Pertama Dibangun di Stasiun Manggarai

Selan itu, pengerjaan rel dwiganda juga masih dikerjakan. Di Jalan Manggarai Utara, puluhan pekerja menggarap rel yang menghubungkan ke Stasiun Jatinegara.

"Dikerjakan juga elevated track dari Bekasi, dan yang dari Bogor juga baru akan dikerjakan," ujar Joice.

Revitalisasi Stasiun Manggarai merupakan bagian dari proyek pembangunan jalur rel dwiganda atau double-double track yang menghubungkan Cikarang-Manggarai.

Baca juga: Mengapa Terowongan Stasiun Tebet Lebih Bagus dari Stasiun Manggarai?

Proyek ini diketahui ditargetkan rampung paling lambat tahun 2019. Saat ini, jalur rel di Stasiun Manggarai hanya ada tujuh dan membuat perjalanan terhambat karena kereta harus bergantian menggunakannya.

Setelah revitalisasi selesai, Stasiun Manggarai akan memiliki sepuluh jalur rel. Bangunannya juga akan terdiri dari tiga lantai, yang terbagi menjadi lantai satu untuk KRL dan KA Bandara; lantai dua untuk ruang tunggu penumpang, dan lantai tiga untuk KA Jarak jauh.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Megapolitan
2 Pria Rampok Taksi 'Online' di Kembangan untuk Bayar Pinjol

2 Pria Rampok Taksi "Online" di Kembangan untuk Bayar Pinjol

Megapolitan
Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com