Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Belajar Memaknai Jalur Sepeda dari Penjual Kopi dan Roti Keliling

Kompas.com - 30/05/2021, 15:51 WIB
Alsadad Rudi,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kira-kira sejak Februari 2021, ada jalur sepeda permanen di ruas Jalan Sudirman, Jakarta. Berbeda dari jalur sepeda biasa yang hanya ditandai lajur berwarna hijau, jalur sepeda terproteksi tersebut menggunakan planter box yang jadi pembatas untuk para pesepeda dengan pengendara kendaraan bermotor.

Keberadaan jalur sepeda terproteksi menuai pro dan kontra. Sebagian kalangan menganggap jalur sepeda terproteksi hanya mempersempit ruas jalan. Jalur ini bahkan sering diserobot oleh para pengguna sepeda motor.

Pihak yang anti bukan hanya dari kalangan pengguna kendaraan bermotor, tapi juga dari sebagian pengguna sepeda hobi, terutama pesepeda sport. Mereka menilai keberadaan jalur sepeda terproteksi tak bisa mengakomodasi keinginan mereka untuk bisa melaju di jalan raya.

Baca juga: Komunitas Pesepeda: Jalur Sepeda Permanen Sudirman-Thamrin Kurang Nyaman untuk Road Bike

Pihak yang anti-jalur sepeda terproteksi tidak hanya berasal dari kalangan warga biasa, tapi juga beberapa anggota legislatif, baik di DPR RI ataupun DPRD DKI Jakarta.

Jika kita hanya menggunakan sudut pandang pesepeda hobi yang hanya bersepeda pada akhir pekan selama beberapa jam, argumen bahwa jalur sepeda permanen tidak efektif mungkin ada benarnya. Apalagi jalur ini juga kerap dipenuhi para pesepeda yang membuat kita tak terlalu leluasa untuk bermanuver.

Jika kita melihatnya dari perspektif pesepeda hobi, kita tentunya tidak masalah apabila jalur tersebut dibongkar saat hari kerja. Toh, saat itu kita memang sedang kembali ke kendaraan bermesin sebagai andalan untuk mobilitas.

Namun, sadarkah kita bahwa pesepeda bukan hanya orang-orang yang bersepeda untuk hobi dan mengisi waktu luang.

Ada orang-orang yang bersepeda untuk mobilitas harian dan mencari penghidupan. Mereka lah yang mungkin luput dari pandangan kita, termasuk di mata para wakil rakyat.

 

Cerita dari Zaini dan Komeng

Suasana Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, masih tampak lengang pada Sabtu pagi itu. Wajar memang. Jalan Sudirman pada Sabtu pagi memang relatif lebih sepi dari hari-hari lain.

Senin sampai Jumat jalanan dipadati kendaraan dari para pekerja kantoran yang beraktivitas di sana, sedangkan hari Minggu biasanya ramai untuk kegiatan car free day.

Di tengah lengangnya Sudirman, seorang pria paruh baya terlihat melintas dengan sepeda di sepanjang jalur sepeda terproteksi dari ruas depan Ratu Plaza sampai FX. Ia bukan pesepeda hobi yang melintas di Sudirman dengan sepeda kekinian.

Di keranjang depan sepedanya ada beberapa mi instan gelas yang ditumpuk dengan jajanan kacang-kacangan dalam plastik kecil.

Di bagian setang, tergantung berderet kopi sachet beserta gelas plastiknya. Adapun di bagian belakang ada dua buah termos besar berisi air panas.

Pria paruh baya tersebut bernama Zaini (50), seorang pedagang kopi keliling, atau sering diplesetkan dengan istilah "Starling", akronim dari "Starbucks Keliling". Ia tinggal di Kwitang, Senen, yang jaraknya sekitar 8 kilometer dari tempatnya berjualan.

Zaini mengaku sangat terbantu dengan adanya jalur sepeda. Perjalanannya jadi relatif lebih lancar karena tidak harus selalu bersinggungan dengan kepadatan lalu lintas kendaraan bermotor.

Menggunakan kendaraan tanpa mesin dengan barang bawaan banyak tentunya lebih berat jika terlalu sering berhenti saat macet.

"Jalannya enggak macet gitu untuk sepeda, lancar," kata dia saat ditemui Kompas.com di sekitar depan Ratu Plaza, Sabtu (29/5/2021).

Zaini, salah seorang penjual kopi keliling saat melintas di jalur sepeda terproteksi di Jalan Sudirman, Jakarta, Sabtu (29/5/2021).Kompas.com/Alsadad Rudi Zaini, salah seorang penjual kopi keliling saat melintas di jalur sepeda terproteksi di Jalan Sudirman, Jakarta, Sabtu (29/5/2021).

Setiap hari, Zaini mengaku sudah berangkat dari rumahnya pukul 06.00. Ia baru pulang setelah hari gelap dan biasanya baru sampai rumah pukul 20.00. Dari pagi sampai petang, ia mondar mandir di sepanjang Jalan Sudirman untuk mencari pemberi.

Jika di titik A calon pembeli sepi maka ia akan pindah ke titik B, kemudian titik C, dan seterusnya. Setelah beberapa jam ia bisa saja pindah ke lokasi awal, tergantung situasi.

Karena harus sering berpindah dari titik satu ke titik lain, Zaini mengaku sangat terbantu dengan adanya jalur sepeda, apalagi dengan adanya pembatas. Adanya pembatas membuatnya merasa aman saat harus kembali ke titik awal di jalur yang sama, alias melawan arah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tumpahan Oli Rampung Ditangani, Lalu Lintas di Jalan Juanda Depok Kembali Lancar

Tumpahan Oli Rampung Ditangani, Lalu Lintas di Jalan Juanda Depok Kembali Lancar

Megapolitan
Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Warga Minta Pemerintah Bina Pelaku Prostitusi di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut   Investasi SDM Kunci Utama

Jakarta Disebut Jadi Kota Global, Fahira Idris Sebut Investasi SDM Kunci Utama

Megapolitan
Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Kilas Balik Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel, Pernah Lawan Keponakan Prabowo dan Anak Wapres, Kini Potensi Hadapi Kotak Kosong

Megapolitan
Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Jejak Kekerasan di STIP dalam Kurun Waktu 16 Tahun, Luka Lama yang Tak Kunjung Sembuh...

Megapolitan
Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Makan dan Bayar Sesukanya di Warteg Tanah Abang, Pria Ini Beraksi Lebih dari Sekali

Megapolitan
Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Cerita Pelayan Warteg di Tanah Abang Sering Dihampiri Pembeli yang Bayar Sesukanya

Megapolitan
Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Cegah Praktik Prostitusi, Satpol PP DKI Dirikan Tiga Posko di RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Oli Tumpah Bikin Jalan Juanda Depok Macet Pagi Ini

Megapolitan
RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

RTH Tubagus Angke Jadi Tempat Prostitusi, Komisi D DPRD DKI: Petugas Tak Boleh Kalah oleh Preman

Megapolitan
DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

DPRD DKI Minta Warga Ikut Bantu Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Kepulauan Seribu, Kaki dalam Kondisi Hancur

Megapolitan
Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Mayat Laki-laki Mengapung di Perairan Laut Pulau Kotok Kepulauan Seribu

Megapolitan
Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Tak Lagi Marah-marah, Rosmini Tampak Tenang Saat Ditemui Adiknya di RSJ

Megapolitan
Motor Tabrak Pejalan Kaki di Kelapa Gading, Penabrak dan Korban Sama-sama Luka

Motor Tabrak Pejalan Kaki di Kelapa Gading, Penabrak dan Korban Sama-sama Luka

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com