Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabel Semrawut di Jalan Wijaya I Akan Ditanam, Penggalian Tanah Mulai Dilakukan

Kompas.com - 30/08/2023, 18:14 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Jessi Carina

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Kabel semrawut di Jalan Wijaya I, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan akan dipindahkan ke dalam tanah. Proses penggalian tanah untuk tempat kabel-kabel sudah mulai dilakukan. 

Pantauan Kompas.com, Rabu (30/8/2023) siang sekitar pukul 13.00 WIB, sejumlah pekerja terlihat sedang melubangi trotoar.

Pengerjaan tersebut dilakukan mulai dari depan RSIA SamMarie Wijaya hingga Kantor Walikota Jakarta Selatan.

Kira-kira ada satu kilometer panjangnya area yang dilubangi di sejumlah titik dengan jarak lima hingga 10 meter antar lubang.

Baca juga: Pintu Tersendat, Listrik Mati, dan Rem Tak Halus, Pakar: Sinyal Perlunya Evaluasi LRT Jabodebek Secara Menyeluruh

Kemudian, pada bagian dalam lubang terlihat beberapa gulungan kabel berdiameter lebih besar dengan kulit tebal berwarna merah dan hijau, yang disisipi kabel hitam berukuran lebih kecil.

Pada tepi trotoar, tanah-tanah bekas galian sudah ditumpuk dalam karung goni. Para pekerja pun terus menggali meski matahari sudah di ujung kepala.

Sedangkan jika melihat ke atas, kabel-kabel semrawut ini masih melintang dan menggulung seperti biasa. Kata salah satu pekerja bernama Rahmat, nantinya kabel-kabel fiber optik itu akan diputuskan, dan diganti kabel baru yang ditanam di dalam tanah.

"Ini bikin jalurnya dulu. Jadi kita narik kabel baru di bawah. Kabel fiber optik yang di atas itu nanti dipotong-potong nanti, yang di atas itu udah enggak dipakai lagi," kata dia di lokasi.

Baca juga: Bahayakan Pengguna Jalan, Kabel Utilitas Semrawut di Tanjung Priok Dibenahi

Rahmat belum tahu kapan pemindahan kabel baru akan dilangsungkan. Ia berkata, tinggal menunggu instruksi dari Apjatel dan pemerintah untuk melaksanakan proses itu.

Adapun penggalian ini sudah berlangsung sejak tanggal 12 Agustus 2023 dan kemungkinan selesai sekitar empat hari ke depan.

"Penggalian sudah selesai paling empat hari lagi lah paling lama. Udah dari tanggal 12 kemarin kalau enggak salah. Untuk pemindahan kita tunggu instruksi saja," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Megapolitan
Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Megapolitan
PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

Megapolitan
Larang Bisnis 'Numpang' KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Larang Bisnis "Numpang" KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Megapolitan
Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA : Edukasi Anak Sejak Dini Cara Minta Tolong

Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA : Edukasi Anak Sejak Dini Cara Minta Tolong

Megapolitan
Ditipu Oknum Polisi, Petani di Subang Bayar Rp 598 Juta agar Anaknya Jadi Polwan

Ditipu Oknum Polisi, Petani di Subang Bayar Rp 598 Juta agar Anaknya Jadi Polwan

Megapolitan
Polisi Periksa Selebgram Zoe Levana Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Polisi Periksa Selebgram Zoe Levana Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Megapolitan
Polisi Temukan Markas Gangster yang Bacok Remaja di Depok

Polisi Temukan Markas Gangster yang Bacok Remaja di Depok

Megapolitan
Polisi Periksa General Affair Indonesia Flying Club Terkait Pesawat Jatuh di Tangsel

Polisi Periksa General Affair Indonesia Flying Club Terkait Pesawat Jatuh di Tangsel

Megapolitan
Progres Revitalisasi Pasar Jambu Dua Mencapai 90 Persen, Bisa Difungsikan 2 Bulan Lagi

Progres Revitalisasi Pasar Jambu Dua Mencapai 90 Persen, Bisa Difungsikan 2 Bulan Lagi

Megapolitan
Pemerkosa Remaja di Tangsel Mundur dari Staf Kelurahan, Camat: Dia Kena Sanksi Sosial

Pemerkosa Remaja di Tangsel Mundur dari Staf Kelurahan, Camat: Dia Kena Sanksi Sosial

Megapolitan
Tersangka Pembacokan di Cimanggis Depok Pernah Ditahan atas Kepemilikan Sajam

Tersangka Pembacokan di Cimanggis Depok Pernah Ditahan atas Kepemilikan Sajam

Megapolitan
Kasus DBD 2024 di Tangsel Mencapai 461, Dinkes Pastikan Tak Ada Kematian

Kasus DBD 2024 di Tangsel Mencapai 461, Dinkes Pastikan Tak Ada Kematian

Megapolitan
Selebgram Zoe Levana Terobos dan Terjebak di 'Busway', Polisi Masih Selidiki

Selebgram Zoe Levana Terobos dan Terjebak di "Busway", Polisi Masih Selidiki

Megapolitan
Terobos Busway lalu Terjebak, Selebgram Zoe Levana Bakal Diperiksa

Terobos Busway lalu Terjebak, Selebgram Zoe Levana Bakal Diperiksa

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com