Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pusat Grosir Bogor Kian Sepi Pengunjung, Banyak Kios Tutup

Kompas.com - 28/01/2024, 14:01 WIB
Ruby Rachmadina,
Nursita Sari

Tim Redaksi

BOGOR, KOMPAS.com - Pusat Grosir Bogor (PGB), Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, Jawa Barat, tampak sepi pengunjung.

Saat Kompas.com menyambangi PGB, Minggu (28/1/2024), beberapa penjual langsung mempromosikan dagangannya.

Para penjual bersahutan menawarkan barang dagangan agar dilirik pembeli.

"Boleh diskon 50 persen," teriak salah satu pedagang.

"Boleh celananya, lihat-lihat saja dulu," teriak pedagang lainnya.

Baca juga: Sambut Tahun Baru Imlek, Festival Kuliner Digelar di Mal Ekalokasari Bogor

Beberapa penjual lainnya terlihat mengobrol satu sama lain. Ada juga pedagang yang bermain gawai karena 1-2 pembeli hanya melihat-lihat dan melewati toko.

Kondisi yang cukup ramai hanya terasa di lantai dasar. Di lantai 1 PGB, banyak kios yang tutup.

Rolling door sejumlah kios dipasangi selembar kertas bertuliskan "Dijual/dikontrakan".

Di lantai 1, hanya tersisa penjual pakaian dan sandal yang menempati kios depan, dekat dengan eskalator.

Pelataran beberapa toko yang tutup dimanfaatkan pedagang lain untuk menaruh dagangannya.

Baca juga: Urai Kemacetan Simpang Mal BTM, Begini Strategi Dishub Kota Bogor

Memasuki area dalam pusat berbelanjaan, lorong tampak kosong dan minim pencahayaan. Padahal, lorong-lorong ini dulu ramai pedagang.

Kondisi yang sama juga terasa di lantai 2 PGB. Kios-kios handphone dan komputer juga sepi pengunjung.

Karyawan konter HP tak segan menghampiri setiap pengunjung yang datang untuk menjajakan jualannya.

"Cari handphone apa? Semua ada," ucap salah satu pegawai.

"Boleh tukar tambah, kredit, cash, semua bisa," kata pegawai lainnya mengikuti.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Oknum Polisi yang Ditangkap karena Pesta Narkoba di Depok Direhabilitasi

4 Oknum Polisi yang Ditangkap karena Pesta Narkoba di Depok Direhabilitasi

Megapolitan
Cegah Stunting di Jaksel, PAM Jaya dan TP-PKK Jaksel Teken Kerja Sama Percepatan Penurunan Stunting

Cegah Stunting di Jaksel, PAM Jaya dan TP-PKK Jaksel Teken Kerja Sama Percepatan Penurunan Stunting

Megapolitan
KPAI Datangi Sekolah Siswa yang Hendak Bunuh Diri, Cek Keamanan dan Sarpras Gedung

KPAI Datangi Sekolah Siswa yang Hendak Bunuh Diri, Cek Keamanan dan Sarpras Gedung

Megapolitan
Tersedia 8.426 Kuota PPDB Bersama, Pelajar yang Tak Lulus Negeri Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis

Tersedia 8.426 Kuota PPDB Bersama, Pelajar yang Tak Lulus Negeri Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis

Megapolitan
Jelang Idul Adha, Pemprov DKI Mulai Periksa Kesehatan Ribuan Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Pemprov DKI Mulai Periksa Kesehatan Ribuan Hewan Kurban

Megapolitan
Selain Temukan Pil PCC, Polisi Juga Sita Sejutaan Butir Hexymer di 'Pabrik Narkoba' Bogor

Selain Temukan Pil PCC, Polisi Juga Sita Sejutaan Butir Hexymer di "Pabrik Narkoba" Bogor

Megapolitan
Polisi Periksa 14 Saksi Terkait Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor

Polisi Periksa 14 Saksi Terkait Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor

Megapolitan
Sespri Iriana Ikut Pilkada Bogor, Klaim Kantongi Restu Jokowi

Sespri Iriana Ikut Pilkada Bogor, Klaim Kantongi Restu Jokowi

Megapolitan
Siswi SLB Diduga Dicabuli Teman di Kalideres, Disdik DKI: Sedang Kami Dalami

Siswi SLB Diduga Dicabuli Teman di Kalideres, Disdik DKI: Sedang Kami Dalami

Megapolitan
Sekap Wanita “Open BO” di Apartemen Kemayoran, Pelaku Bawa Teman dari Kalbar

Sekap Wanita “Open BO” di Apartemen Kemayoran, Pelaku Bawa Teman dari Kalbar

Megapolitan
Polisi Periksa Sejumlah Ahli untuk Mengungkap Kasus Pembunuhan Siswi SMK di Bogor

Polisi Periksa Sejumlah Ahli untuk Mengungkap Kasus Pembunuhan Siswi SMK di Bogor

Megapolitan
BNN Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Ada 10.472 Gram Ganja dan Puluhan Ekstasi

BNN Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Ada 10.472 Gram Ganja dan Puluhan Ekstasi

Megapolitan
Ada Motif Dendam di Balik Penyekapan Wanita “Open BO” Dalam Apartemen Kemayoran

Ada Motif Dendam di Balik Penyekapan Wanita “Open BO” Dalam Apartemen Kemayoran

Megapolitan
Maling Motor Bersenpi di Bekasi Residivis, 4 Kali Curi Motor di Pondok Gede

Maling Motor Bersenpi di Bekasi Residivis, 4 Kali Curi Motor di Pondok Gede

Megapolitan
Perempuan Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran Usai Buka Jasa 'Open BO'

Perempuan Disekap Dua Pria di Apartemen Kemayoran Usai Buka Jasa "Open BO"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com