Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cerita Wakil Wali Kota Jaksel Diminta Menghadap Anies Saat Bersih-bersih Mangrove

Kompas.com - 25/02/2019, 22:39 WIB
Nursita Sari,
Kurnia Sari Aziza

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melantik Isnawa Adji sebagai Wakil Wali Kota Jakarta Selatan, Senin (25/2/2019).

Isnawa sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta.

Isnawa merasa kembali ke "habitatnya" setelah dilantik sebagai Wakil Wali Kota Jakarta Selatan. Sebab, ia beberapa kali menduduki jabatan kepamongan.

Baca juga: Anies Ingatkan Pejabat DKI Jaga Netralitas pada Pemilu 2019

"Dengan ini saya kembali ke track saya. Dulu, kan, saya pamong. Saya pernah jadi wakil camat, camat, asisten. Ya saya kembali lagi, balik ke habitatnya," ujar Isnawa di Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat.

Isnawa mengaku baru mengetahui kabar soal pelantikan hari ini pada Sabtu pekan lalu.

Sebagai Kepala Dinas Lingkungan Hidup, ia tengah melakukan kegiatan bersih-bersih di hutan mangrove, Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara, saat itu.

Baca juga: Perombakan Pejabat oleh Anies Sisakan Jabatan Kosong

Isnawa kemudian dipanggil menghadap Anies.

"Saya nyetir sendiri. Abis dari PIK, ngadep Pak Gubernur, diminta untuk ke selatan (jadi Wakil Wali Kota Jaksel). Udah," katanya. 

Setelah itu, Isnawa menyetir mobilnya menuju Pasar Senen, Jakarta Pusat.

Baca juga: Anies Copot Kepala Dinas SDA dan Kepala BPBUMD DKI

Ia membeli sendiri tanda pangkat dan jabatan yang akan digunakan pada pelantikan hari ini.

"Untungnya baju PDU (pakaian dinas upacara)-nya waktu saya masih camat masih ada. Kalau enggak, saya bingung jahitnya di mana," ucap Isnawa.

Sebagai Wakil Wali Kota, Isnawa mengaku siap membantu tugas Wali Kota Jakarta Selatan Marullah Matali untuk menjalankan program pemerintahan.

Baca juga: Alasan Anies Rombak Ribuan Pejabat Pemprov DKI

"Jadi saya scope-nya enggak hanya ngurusin sampah dan lingkungan hidup, tetapi ngurusin semuanya se-Jakarta Selatan," tuturnya.

Selama bertugas sebagai aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta, Isnawa diketahui pernah menjabat sebagai Camat Tambora, Asisten Bidang Ekonomi Wali Kota Jakarta Barat, Wakil Kepala Dinas Lingkungan Hidup, dan Kepala Dinas Lingkungan Hidup.

Gubernur Anies sebelumnya melantik 1.125 pejabat di lingkungan Pemprov DKI Jakarta.

Baca juga: Jelang Pelantikan, Anies Masih Susun Nama-nama Pejabat Baru

Dari 1.125 jabatan administrator dan pengawasan yang dilantik, 15 pejabat pimpinan tinggi pratama.

Sementara administrator atau pejabat eselon III sebanyak 274 orang, sedangkan pengawas atau pejabat eselon IV sebanyak 836 orang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Megapolitan
Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Megapolitan
Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Megapolitan
Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Megapolitan
Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com