JAKARTA, KOMPAS.com - Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta Ibnu Chuldun memastikan bahwa hak remisi Aditya Egatifyan alias Bokir (25) dicabut.
Pencabutan hak remisi itu buntut kabur dari Lapas Kelas I Cipinang, Jakarta Timur, pada Sabtu (29/10/2022) lalu.
"Jadi, ada sanksi-sanksi yang dia (pelaku) akan terima di dalam lapas sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Contohnya, hak pengurangan masa pidana atau remisi yang jelas kami tidak berikan," ujar Ibnu kepada awak media di Lapas Cipinang, Selasa (1/11/2022).
Selain itu, Bokir juga akan menjalani pembinaan disiplin terkait aksinya. Pelaku akan ditempatkan di blok sel khusus dengan pengamanan yang ketat.
"Kunci kamar sel tempat yang bersangkutan akan dipegang langsung oleh KPLP, untuk memastikan keselamatan dan perlindungan pelaku," ujar Ibnu.
Meski hak remisinya dicabut, tetapi hak-hak dasar Bokir seperti hak untuk makan dan hak kesehatan akan tetap diberikan.
"Kecuali hak dasar seperti makan, minum, dan kesehatan, itu akan tetap kami penuhi dan tidak akan kami kurangi," jelas dia.
Baca juga: Ditangkap Setelah Kabur dari Lapas Cipinang, Bokir Langsung Ditempatkan di Sel Khusus
Aditya Egatifyan merupakan seorang tahanan kasus narkoba dengan vonis 14 tahun yang kabur dari Lapas Kelas I Cipinang Jakarta Timur, Sabtu petang.
Pelaku kabur saat petugas sedang menjalankan ibadah shalat maghrib. Ia kabur dengan cara memanjat menggunakan sarung dan melompati kawat berduri.
Dua hari setelah kabur atau tepatnya pada Senin (31/10/2022) malam, pelaku ditangkap di tempat pelariannya di wilayah Cibinong, Jawa Barat.
Pelaku ditangkap tanpa perlawanan dan langsung dibawa kembali ke Lapas Kelas I Cipinang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.