Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Balik ke Tim Reserse, Jacklyn Choppers: Apa Pun Keputusan Pimpinan, Gue Jalani...

Kompas.com - 04/01/2023, 13:12 WIB
Tria Sutrisna,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Anggota Bidang Humas Polda Metro Jaya Aiptu Jakaria atau dikenal dengan nama Jacklyn Choppers bakal dikembalikan lagi ke bidang reserse kriminal.

Wacana untuk menugaskan kembali Jacklyn menangani kasus kejahatan disampaikan Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran, ketika memaparkan angka tindak kriminal sepanjang 2022 di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

Menanggapi hal itu, Jacklyn mengaku siap menjalankan segala tugas dan arahan yang diberikan Fadil Imran selaku pimpinannya di Polda Metro Jaya.

"Apa pun keputusan pimpinan untuk gue, mau balik lagi ke reserse Polda Metro Jaya atau gue masih tetep di Bidang Humas, yah gue akan tetap jalanin tugas sebaik mungkin," ujar Jacklyn saat dikonfirmasi, Rabu (4/1/2023).

Baca juga: Masih Banyak Tawuran, Perlukah Ambarita dan Jacklyn Choppers Kembali ke Jalan?

Jacklyn mengungkapkan bahwa dirinya tak pernah mempersoalkan apa pun posisi atau jabatannya di institusi Polri.

Menurut dia, hal itu merupakan tugas dan amanah pimpinan yang harus dijaga serta dijalankan sebaik mungkin.

"Di mana pun gue ditugaskan, gue akan tetap pada prinsip Satya Haprabu dan tekadku pengabdian terbaik," tegas Jakclyn.

Sebagai informasi, wacana kembalinya Jacklyn disampaikan Fadil Imran saat kegiatan Rilis Akhir Tahun 2022 Polda Metro Jaya, Sabtu (31/12/2022).

Baca juga: Sepak Terjang Aipda Ambarita, Polisi Viral yang Bakal Turun Gunung

Fadil menyebutkan bahwa dua anggotanya, yakni Aiptu Jakaria alias Jacklyn Choppers dan Ambarita akan dipindahkan dari Bidang Humas Polda Metro Jaya ke posisi mereka semula pada 2023.

"Ambarita akan kembali hadir di jalan bersama Perintis Presisi," kata Fadil di Balai Pertemuan Metro Jaya, Sabtu.

Ruangan itu pun seketika disambut tepuk tangan anggota polisi hingga tamu yang hadir.

"Jack juga akan kembali ke reserse, menjadi reserse yang humanis," lanjut Fadil.

Baca juga: Soal Kemungkinan Kembali ke Jalan, Aipda Ambarita: Tunggu Perintah Pimpinan

Fadil menilai, satu setengah tahun menjadi waktu yang tepat bagi keduanya untuk "bertapa" di Bidang Humas Polda Metro Jaya.

Kini, kata dia, saatnya Ambarita dan Jack kembali ke posisi masing-masing.

"Mudah-mudahan dalam pertapaannya menemukan sesuatu yang baru yang nantinya lebih mengasah hati dan pikirannya untuk lebih melindungi, mengayomi, dan melayani masyarakat Jakarta," ungkap Fadil.

Ambarita dan Jacklyn Choppers yang mendengar hal tersebut lantas mengucapkan terima kasih kepada Kapolda Metro Jaya.

Baca juga: Diinterogasi Jacklyn Choppers, Penyok Mengaku Menyesal Keroyok Polisi di TB Simatupang

Fadil pun menaruh harapan besar kepada keduanya agar makin dicintai dan dibanggakan masyarakat.

"Saya kalah sama Ambarita dan Jack, mereka selalu di hati masyarakat Jakarta. Itu yang Anda semua harus pelajari dari mereka," pungkas Fadil.

Mutasi dua jagoan Polda Metro Jaya

Untuk diketahui, Aipda Ambarita dimutasi menjadi Bintara Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Metro Jaya pada pertengahan Oktober 2021.

Sebelumnya, ia merupakan pimpinan dari patroli malam Raimas Backbone sejak 2017.

Raimas merupakan kepanjangan dari pengurai massa yang umum dipakai dalam istilah kepolisian.

Baca juga: Cerita Jacklyn Choppers Punya Akun YouTube, Pernah Bikin Warga Lupa Sedang Marah ke Polisi

Berbagai aksi tim ini saat itu sering ditayangkan di stasiun televisi dan media sosial.

Aiptu Jakaria juga dimutasi untuk mengisi posisi yang sama dengan Ambarita

Polisi yang dikenal dengan nama beken Jacklyn Choppers itu sebelumnya bertugas sebagai Bintara Unit (Banit) 9 Unit 2 Subnit 4 Ditreskrimum Polda Metro Jaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Diperiksa Polisi, Zoe Levana Cerita Kronologi Terjebak di Jalur Transjakarta Selama 4 Jam

Diperiksa Polisi, Zoe Levana Cerita Kronologi Terjebak di Jalur Transjakarta Selama 4 Jam

Megapolitan
Tumpukan Sampah Menggunung di Kembangan, Warga Keluhkan Bau Menyengat

Tumpukan Sampah Menggunung di Kembangan, Warga Keluhkan Bau Menyengat

Megapolitan
Polisi Tilang Zoe Levana Usai Terobos Jalur Transjakarta

Polisi Tilang Zoe Levana Usai Terobos Jalur Transjakarta

Megapolitan
PPDB SMP Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur, dan Jadwalnya

PPDB SMP Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur, dan Jadwalnya

Megapolitan
Gudang Ekspedisi di Bogor Disebut Mirip Kelab Malam, Setel Musik Kencang hingga Diprotes Warga

Gudang Ekspedisi di Bogor Disebut Mirip Kelab Malam, Setel Musik Kencang hingga Diprotes Warga

Megapolitan
PPDB 'Online', Disdik DKI Jamin Tak Ada Celah bagi Oknum Jual Beli Kursi Sekolah

PPDB "Online", Disdik DKI Jamin Tak Ada Celah bagi Oknum Jual Beli Kursi Sekolah

Megapolitan
Selebgram Zoe Levana Bantah Tudingan Terjebak di Jalur Transjakarta Cuma 'Settingan'

Selebgram Zoe Levana Bantah Tudingan Terjebak di Jalur Transjakarta Cuma "Settingan"

Megapolitan
Kasus DBD di Tangerang Selatan Meningkat, Paling Banyak di Pamulang

Kasus DBD di Tangerang Selatan Meningkat, Paling Banyak di Pamulang

Megapolitan
'Flashback' Awal Kasus Pembunuhan Noven di Bogor, Korban Ditusuk Pria yang Diduga karena Dendam

"Flashback" Awal Kasus Pembunuhan Noven di Bogor, Korban Ditusuk Pria yang Diduga karena Dendam

Megapolitan
Ketua Kelompok Tani KSB Dibebaskan Polisi Usai Warga Tinggalkan Rusun

Ketua Kelompok Tani KSB Dibebaskan Polisi Usai Warga Tinggalkan Rusun

Megapolitan
Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Megapolitan
Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Megapolitan
PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

Megapolitan
Larang Bisnis 'Numpang' KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Larang Bisnis "Numpang" KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Megapolitan
Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA: Edukasi Anak sejak Dini Cara Minta Tolong

Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA: Edukasi Anak sejak Dini Cara Minta Tolong

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com