Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penjual Batu Akik di Rawa Bening Tumpah ke Jalan, Lalu Lintas Macet

Kompas.com - 01/04/2015, 15:42 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ramainya penjual batu akik yang berada di luar Jakarta Gems Center (JGC), Jatinegara, Jakarta Timur menyebabkan arus lalu lintas di sekitar lokasi macet. Sebab, para pedagang ramai turun ke pinggir jalan untuk berjualan batu.

Pemandangan ini terlihat di Jalan Bekasi Barat I. Para pedagang mulai turun dengan lapak disertai tenda-tenda. Tak hanya itu, ada pula yang berdagang dengan menggunakan mobil bak.

Kondisi tersebut membuat sisi kiri dan kanan jalan termakan lapak pedagang batu. Akibatnya, kemacetan lalu lintas pun tak terhindarkan. Kendaraan dari Jalan Bekasi Barat tembus Jalan Jatinegara Timur tersendat.

Tak hanya lapak pedagang, pembeli batu yang hilir mudik menyeberang juga membuat laju kendaraan terhambat.

Pratiwi (35), pengendara motor ini merasa terganggu dengan kondisi jalan yang semerawut dengan pedagang tersebut. Ia kerap memilih jalur alternatif untuk menghindari jalan ini.

"Kalau mau ke Kampung Melayu enaknya memang lewat situ, tetapi sekarang mesti lurus buat hindari macet," kata pekerja swasta ini, kepada Kompas.com, Rabu (1/4/2015).

Pratiwi mengatakan, para pedagang sudah hampir setengah tahun belakangan berjualan turun ke jalan. Padahal, sebelumnya jalur tersebut bersih PKL. "Mungkin karena ada yang jual satu, terus akhirnya pada ngikut keluar," ujar dia.

Terpisah, Kepala Satpol PP Jakarta Timur, Hartono mengatakan, akan mengecek masalah ini. "Nanti anggota saya akan cek dan saya akan tempatkan anggota di sana. Supaya kita dorong lagi jangan di jalan," ujar Hartono.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pendaftaran PPK Pilkada 2024 Dibuka untuk Umum, Mantan Petugas Saat Pilpres Tak Otomatis Diterima

Pendaftaran PPK Pilkada 2024 Dibuka untuk Umum, Mantan Petugas Saat Pilpres Tak Otomatis Diterima

Megapolitan
Asesmen Diterima, Polisi Kirim Chandrika Chika Cs ke Lido untuk Direhabilitasi

Asesmen Diterima, Polisi Kirim Chandrika Chika Cs ke Lido untuk Direhabilitasi

Megapolitan
Selain ke PDI-P, Pasangan Petahana Benyamin-Pilar Daftar ke Demokrat dan PKB untuk Pilkada Tangsel

Selain ke PDI-P, Pasangan Petahana Benyamin-Pilar Daftar ke Demokrat dan PKB untuk Pilkada Tangsel

Megapolitan
Polisi Pastikan Kondisi Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Masih Utuh

Polisi Pastikan Kondisi Jasad Wanita Dalam Koper di Cikarang Masih Utuh

Megapolitan
Cara Urus NIK DKI yang Dinonaktifkan, Cukup Bawa Surat Keterangan Domisili dari RT

Cara Urus NIK DKI yang Dinonaktifkan, Cukup Bawa Surat Keterangan Domisili dari RT

Megapolitan
Heru Budi Harap 'Groundbreaking' MRT East-West Bisa Terealisasi Agustus 2024

Heru Budi Harap "Groundbreaking" MRT East-West Bisa Terealisasi Agustus 2024

Megapolitan
Daftar Pencalonan Wali Kota Bekasi, Mochtar Mohamad Mengaku Dipaksa Maju Pilkada 2024

Daftar Pencalonan Wali Kota Bekasi, Mochtar Mohamad Mengaku Dipaksa Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Misteri Sosok Mayat Perempuan dalam Koper, Bikin Geger Warga Cikarang

Misteri Sosok Mayat Perempuan dalam Koper, Bikin Geger Warga Cikarang

Megapolitan
Kekejaman Nico Bunuh Teman Kencan di Kamar Kos, Buang Jasad Korban ke Sungai hingga Hanyut ke Pulau Pari

Kekejaman Nico Bunuh Teman Kencan di Kamar Kos, Buang Jasad Korban ke Sungai hingga Hanyut ke Pulau Pari

Megapolitan
Ulah Sindikat Pencuri di Tambora, Gasak 37 Motor dalam 2 Bulan untuk Disewakan

Ulah Sindikat Pencuri di Tambora, Gasak 37 Motor dalam 2 Bulan untuk Disewakan

Megapolitan
Upaya Chandrika Chika dkk Lolos dari Jerat Hukum, Ajukan Rehabilitasi Usai Ditangkap karena Narkoba

Upaya Chandrika Chika dkk Lolos dari Jerat Hukum, Ajukan Rehabilitasi Usai Ditangkap karena Narkoba

Megapolitan
Mochtar Mohamad Ajukan Diri Jadi Calon Wali Kota Bekasi ke PDIP

Mochtar Mohamad Ajukan Diri Jadi Calon Wali Kota Bekasi ke PDIP

Megapolitan
Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika dkk Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Keluarga Ajukan Rehabilitasi, Chandrika Chika dkk Jalani Asesmen di BNN Jaksel

Megapolitan
Banyak Warga Protes NIK-nya Dinonaktifkan, padahal 'Numpang' KTP Jakarta

Banyak Warga Protes NIK-nya Dinonaktifkan, padahal "Numpang" KTP Jakarta

Megapolitan
Dekat Istana, Lima dari 11 RT di Tanah Tinggi Masuk Kawasan Kumuh yang Sangat Ekstrem

Dekat Istana, Lima dari 11 RT di Tanah Tinggi Masuk Kawasan Kumuh yang Sangat Ekstrem

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com