Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok Terima Bunga dari Anak Korban Dugaan Malapraktik

Kompas.com - 16/05/2016, 11:30 WIB
Jessi Carina

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Seperti biasa, pagi ini puluhan warga sudah menunggu Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama di pendopo Balai Kota DKI Jakarta. Mereka mencoba mencuri kesempatan untuk bisa berbicara sejenak dengan Gubernur yang akrab disapa Ahok tersebut.

Salah satu warga yang ikut dalam kerumunan itu adalah Yanto dan Dewi. Ayah dan anak ini menunggu Ahok sambil membawa sekuntum bunga. Mereka harus mengantre dengan warga lain agar bisa berbicara dengan Ahok.

Ketika Ahok sudah berada dalam jangkauan mereka, Dewi mendekat dan memberikan bunga yang dia pegang.

"Bapak terima kasih kami sudah dibantu. Dewi sudah sehat," ujar Yanto kepada Ahok di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Senin (16/5/2016).

"Oh ini yang waktu itu ya. Iya, iya, sehat-sehat ya," jawab Ahok.

Mereka bertiga pun berfoto bersama. Setelah Ahok masuk ke kantornya, Yanto pun bercerita tentang musibah yang sempat menimpa putrinya, Dewi.

Ketika berusia 17 tahun, Dewi sempat mengalami kecelakaan jatuh dari sepeda motor saat dibonceng temannya. Kecelakaan itu membuat bagian bokongnya memar.

Keluarga Dewi yang tinggal di Jalan Ampera, Cilandak, itu pun membawa Dewi ke sebuah rumah sakit. Namun, kata Yanto, penanganan di rumah sakit tersebut tidak cepat.

Dewi baru ditangani dokter setelah menunggu lebih dari 10 jam. Selain itu, Yanto menduga dokter telah memberikan obat antibiotik yang salah. Bukannya sembuh, kondisi Dewi malah semakin parah dari pertama kali dia masuk ke rumah sakit itu.

Kejadian itu berlangsung pada tahun Oktober 2014. Kondisi Dewi bertambah parah, sementara uang sudah keluar ratusan juta rupiah. Pada Juli 2015, Yanto memutuskan datang ke Balai Kota DKI untuk mengadukannya kepada Ahok.

Seperti hari ini, Yanto juga menunggu Ahok di pendopo sebelum Ahok datang ke Balai Kota. Yanto mengatakan, Ahok langsung menyuruh stafnya untuk mencatat nomor telepon Yanto setelah mendengar cerita tentang Dewi.

"Waktu itu saya kan pakai motor, motor diparkir dekat sini. Belum sampai saya ke parkiran, handphone saya sudah bunyi dari dinas katanya mau bawakan ambulans ke rumah sakit anak saya. Mau dibantu mengurus perpindahan ke RS Tarakan," ujar Yanto.

"Coba bayangin mana ada gubernur sebagus ini, staf sebagus ini. Saya belum sampai tempat parkiran sudah ditelepon. Betapa seriusnya dia mengurus masalah warga kecil seperti ini," kata Yanto.

Halaman:


Terkini Lainnya

Senangnya Laim, Tak Perlu Lagi Timba Air 40 Liter di Sumur Tua Hutan Setiap Hari

Senangnya Laim, Tak Perlu Lagi Timba Air 40 Liter di Sumur Tua Hutan Setiap Hari

Megapolitan
Kesaksian Jemaat soal Perselisihan Penggunaan Gereja di Cawang yang Berujung Bentrok

Kesaksian Jemaat soal Perselisihan Penggunaan Gereja di Cawang yang Berujung Bentrok

Megapolitan
Terkait PPDB di Jakarta, Disdik DKI Diminta Evaluasi Kuota dan Jangkauan Jalur Zonasi

Terkait PPDB di Jakarta, Disdik DKI Diminta Evaluasi Kuota dan Jangkauan Jalur Zonasi

Megapolitan
PPDB 'Online' Diklaim Efektif Cegah Adanya 'Siswa Titipan'

PPDB "Online" Diklaim Efektif Cegah Adanya "Siswa Titipan"

Megapolitan
Putusan Bawaslu: Dharma Pongrekun-Kun Wardana Boleh Perbaiki Berkas Pencalonan Pilkada Jakarta

Putusan Bawaslu: Dharma Pongrekun-Kun Wardana Boleh Perbaiki Berkas Pencalonan Pilkada Jakarta

Megapolitan
Polisi Identifikasi Provokator Pembakar Panggung Konser Lentera Festival Tangerang

Polisi Identifikasi Provokator Pembakar Panggung Konser Lentera Festival Tangerang

Megapolitan
Kapolres Depok Bakal Razia Ponsel Anggotanya demi Cegah Judi Online

Kapolres Depok Bakal Razia Ponsel Anggotanya demi Cegah Judi Online

Megapolitan
Warga Melawai Keluhkan Kegaduhan Aktivitas Restoran dan Parkir Liar di Sekitar Permukiman

Warga Melawai Keluhkan Kegaduhan Aktivitas Restoran dan Parkir Liar di Sekitar Permukiman

Megapolitan
Tak Perlu Lagi ke Sumur Tua, Warga Desa Lermatang Akhirnya Bisa Merasakan Air Bersih Bantuan Kemensos

Tak Perlu Lagi ke Sumur Tua, Warga Desa Lermatang Akhirnya Bisa Merasakan Air Bersih Bantuan Kemensos

Megapolitan
Aksi Teatrikal Demo Tolak Tapera Aliansi BEM Bogor, Tampilkan Karikatur Jokowi dan Tabur Bunga

Aksi Teatrikal Demo Tolak Tapera Aliansi BEM Bogor, Tampilkan Karikatur Jokowi dan Tabur Bunga

Megapolitan
Aksi Dina Ukur Jarak Rumah ke SMA Depok Pakai Meteran, Terpaut 120 Meter tapi Anaknya Tak Lolos PPDB

Aksi Dina Ukur Jarak Rumah ke SMA Depok Pakai Meteran, Terpaut 120 Meter tapi Anaknya Tak Lolos PPDB

Megapolitan
PPDB Jalur Zonasi, Ketua Posko Wilayah 2 Jaksel: Calon Siswa Minimal Harus Tinggal 1 Tahun

PPDB Jalur Zonasi, Ketua Posko Wilayah 2 Jaksel: Calon Siswa Minimal Harus Tinggal 1 Tahun

Megapolitan
Nakes RSUD Koja Demo karena Gaji ke-13 Dipotong

Nakes RSUD Koja Demo karena Gaji ke-13 Dipotong

Megapolitan
Siasat Preman yang Getok Tarif Parkir ke Bus Wisata: Buntuti dan Adang Bus, lalu Larang Parkir di Stasiun Gambir

Siasat Preman yang Getok Tarif Parkir ke Bus Wisata: Buntuti dan Adang Bus, lalu Larang Parkir di Stasiun Gambir

Megapolitan
Peringati Hari UMKM Internasional, Fahira Idris: Mulailah Jadi Creativepreneur

Peringati Hari UMKM Internasional, Fahira Idris: Mulailah Jadi Creativepreneur

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com