Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prioritas Bebaskan Badan Sungai, Tingkatkan Kapasitas Aliran

Kompas.com - 26/01/2016, 15:18 WIB
JAKARTA, KOMPAS - Ketika ditanya tentang apa yang akan dilakukan terhadap sungai-sungai di Jakarta, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama selalu menjawab dengan jelas.

Dia akan memilih menyelamatkan jutaan warga Jakarta dari banjir akibat luapan sungai dibandingkan sekelompok orang yang tinggal di bantaran sungai. Soal mau diapakan sungai itu, lanjut dia, itu masalah yang bisa diperdebatkan.

Hal senada disampaikan Basuki saat menjadi pembicara dalam diskusi yang diselenggarakan Kompas bertajuk "Jakarta Kota Sungai", Selasa (19/1).

"Bisa enggak, sih, sungai itu tanpa beton? Kami ingin bentangannya alami. Bisa, saya bilang. Itu bagus, saya juga suka yang kayak begitu. Masalahnya, kalau di tengah kota, Anda mau robohkan berapa rumah? Mau berapa gedung Anda beli untuk dihancurkan?" katanya.

Menurut Basuki, dengan kondisi banjir Jakarta seperti sekarang, pembicaraan tidak perlu terlalu jauh. Hal-hal paling mendasar tentang sungai harus dipenuhi dulu.

Ini meliputi daerah aliran sungai yang ideal dan jalan inspeksi sungai agar sungai tak meluap saat turun hujan di daerah hulu.

Jika hal dasar itu sudah terpenuhi, Basuki mempersilakan perdebatan teknis penataan sungai dilanjutkan.

Poin pertama yang harus dilakukan untuk memenuhi hal mendasar tersebut adalah menyediakan lahan yang memadai. Persoalannya, di atas lahan tepian sungai sudah tumbuh hunian secara masif selama puluhan tahun.

Pada masa jauh sebelum pemerintahan Basuki, cara-cara penggusuran terhadap warga yang menghuni tepi sungai telah dilakukan.

Metode penggantian lahan dengan uang yang sejak dulu dilakukan kini diganti dengan pemberian rumah susun. Ini ternyata menimbulkan resistensi yang lebih besar.

"Bagi kami sederhana saja. Semuanya harus digusur. Saya sampaikan, tahun ini sampai tahun depan penggusuran akan lebih besar daripada tahun lalu karena rumah susun kami sudah lebih banyak. Jadi, saya menggusur atau tidak menggusur itu tergantung tersedianya rumah susun," tutur Basuki.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Karyawan Warteg yang Kebakaran di Duren Tiga: Sempat Mati Listrik 2 Kali sebelum Api Membesar

Cerita Karyawan Warteg yang Kebakaran di Duren Tiga: Sempat Mati Listrik 2 Kali sebelum Api Membesar

Megapolitan
Komentar Sejarawan usai Lihat Cagar Budaya Gudang Timur Kasteel Batavia...

Komentar Sejarawan usai Lihat Cagar Budaya Gudang Timur Kasteel Batavia...

Megapolitan
Cagar Budaya Gudang Timur Kasteel Batavia Memprihatinkan, Sejarawan Nilai Pemerintah Pilih Kasih

Cagar Budaya Gudang Timur Kasteel Batavia Memprihatinkan, Sejarawan Nilai Pemerintah Pilih Kasih

Megapolitan
Gudang Timur Kasteel Batavia di Kota Tua, Cagar Budaya tapi Kondisinya Tak Terawat

Gudang Timur Kasteel Batavia di Kota Tua, Cagar Budaya tapi Kondisinya Tak Terawat

Megapolitan
Ahmed Zaki Sebut Ridwan Kamil Masih Dipertimbangkan Maju di Jawa Barat

Ahmed Zaki Sebut Ridwan Kamil Masih Dipertimbangkan Maju di Jawa Barat

Megapolitan
Polisi Sebut Penipu Modus “Like-Subscribe” di Youtube Tak Gunakan Data Korban untuk Buka Rekening

Polisi Sebut Penipu Modus “Like-Subscribe” di Youtube Tak Gunakan Data Korban untuk Buka Rekening

Megapolitan
Kasus Penculikan Balita 4 Tahun di Johar Baru Selesai Secara Kekeluargaan

Kasus Penculikan Balita 4 Tahun di Johar Baru Selesai Secara Kekeluargaan

Megapolitan
Berpotensi Lawan Anies di Pilkada Jakarta, Sudirman Said: Bukan Hal Luar Biasa

Berpotensi Lawan Anies di Pilkada Jakarta, Sudirman Said: Bukan Hal Luar Biasa

Megapolitan
Singgung Kejatuhan VOC karena Korupsi, Sudirman Said: Sejarah Ternyata Berulang

Singgung Kejatuhan VOC karena Korupsi, Sudirman Said: Sejarah Ternyata Berulang

Megapolitan
Balita 4 Tahun di Johar Baru Diculik, Pelaku Ternyata Mantan Istri Ayah Korban

Balita 4 Tahun di Johar Baru Diculik, Pelaku Ternyata Mantan Istri Ayah Korban

Megapolitan
Sudirman Said Sebut Komunikasi dengan Banyak Partai soal Pilkada Jakarta 2024

Sudirman Said Sebut Komunikasi dengan Banyak Partai soal Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Pria yang Dikeroyok karena Dituduh Maling Motor di Grogol Alami Luka Lebam di Wajah

Pria yang Dikeroyok karena Dituduh Maling Motor di Grogol Alami Luka Lebam di Wajah

Megapolitan
PKS Dinilai Sulit 'Move On' dari Anies Baswedan

PKS Dinilai Sulit "Move On" dari Anies Baswedan

Megapolitan
4 Pelaku Penjarahan Konser Lentera Festival Kembalikan Pagar Barikade ke Vendor

4 Pelaku Penjarahan Konser Lentera Festival Kembalikan Pagar Barikade ke Vendor

Megapolitan
Aksi WNI di Kamboja Kendalikan Penipuan Modus 'Like-Subscribe' Youtube, Korban Rugi Rp 806 Juta

Aksi WNI di Kamboja Kendalikan Penipuan Modus "Like-Subscribe" Youtube, Korban Rugi Rp 806 Juta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com