Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wagub DKI: Kami Gencar Lakukan Tes Covid-19 dan Lampaui Standar WHO

Kompas.com - 04/07/2020, 13:53 WIB
Cynthia Lova,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria memastikan hingga kini Pemprov DKI masih gencar melakukan pelacakan dan pemeriksaan Covid-19 kepada masyarakat.

Riza menyatakan, pemeriksaan Covid-19 dengan metode polymerase chain reaction (PCR) yang dilakukan Pemprov DKI telah melampaui standar yang ditetapkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO).

WHO mewajibkan setiap wilayah melakukan 1.000 tes per 1 juta penduduk per minggu.

"Kami gencar lakukan testing dan kami sudah memenuhi standar WHO,” ucap Riza dalam dalam diskusi 'Jelang Usai PSBB Transisi', Sabtu (4/7/2020).

Baca juga: Anies: Rasio Tes Covid-19 di Jakarta Melebihi Standar Mininum WHO

Meski belakangan ini grafik kasus Covid-19 di Jakarta naik turun, Riza mengatakan, bukan berarti Pemprov DKI berhenti melakukan pemeriksaan masif.

Pemprov DKI justru lebih gencar melakukan tes untuk mengidentifikasi lebih banyak kasus Covid-19.

"Tujuan kami ini kan ingin bagaimana penyebaran itu berakhir. Kalau orang menyelesaikan masalah itu apasih kuncinya, sebaiknya lakukan identifikasi. Salah satu caranya dengan memperbanyak testing," kata dia.

Baca juga: Gugus Tugas: Makin Tinggi Jumlah Tes Covid-19, Angka Positivity Rate Indonesia Akan Turun

Menurut Riza, semakin rutin melakukan pemeriksaan masif, maka semakin banyak juga penemuan kasus Covid-19.

Pemeriksaan masif salah satunya dilakukan di pasar-pasar.

Selain itu, pemeriksaan masif juga dilakukan kepada penumpang-penumpang transportasi publik.

Seiring meningkatkan jumlah kasus imbas pemeriksaan yang masif, kata Riza, pasien yang sembuh dari Covid-19 juga makin banyak.

"Jadi ketika ada pemeriksaan masif, penanganannya cepat, isolasinya cepat, dan kesembuhannya juga cepat. Jadi memang ada peningkatan (kasus Covid-19) ketika kami gencar lakukan pemeriksaan untuk lakukan tracing, isolasi, penyembuhan. Namun kini penyembuhan meningkat, angka penyebaran juga turun," tutur dia.

Baca juga: UPDATE 3 Juli: Bertambah 144, Total 11.824 Kasus Covid-19 di Jakarta

Jumlah pasien positif Covid-19 di DKI Jakarta bertambah 144 orang per Jumat kemarin.

Dengan demikian, jumlah kasus positif Covid-19 di DKI Jakarta sebanyak 11.824 orang.

 

Dari total kasus, jumlah pasien positif Covid-19 yang dinyatakan sembuh 7.109 orang.

Sementara itu, pasien Covid-19 yang meninggal dunia berjumlah 648 orang.

Kemudian, 736 pasien masih dirawat di rumah sakit dan 3.331 orang melakukan isolasi mandiri di rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Massa Buruh Nyalakan 'Flare' dan Kibarkan Bendera di Monas

Massa Buruh Nyalakan "Flare" dan Kibarkan Bendera di Monas

Megapolitan
Ribuan Buruh Ikut Aksi 'May Day', Jalanan Jadi 'Lautan' Oranye

Ribuan Buruh Ikut Aksi "May Day", Jalanan Jadi "Lautan" Oranye

Megapolitan
Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Megapolitan
Ribuan Polisi Amankan Aksi 'May Day', Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Ribuan Polisi Amankan Aksi "May Day", Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Megapolitan
Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Megapolitan
Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Megapolitan
Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi 'May Day'

Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi "May Day"

Megapolitan
Massa Aksi 'May Day' Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Massa Aksi "May Day" Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Megapolitan
Rayakan 'May Day', Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Rayakan "May Day", Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Megapolitan
Pakar Ungkap 'Suicide Rate' Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Pakar Ungkap "Suicide Rate" Anggota Polri Lebih Tinggi dari Warga Sipil

Megapolitan
Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi 'May Day'

Kapolda Metro Larang Anggotanya Bawa Senjata Api Saat Amankan Aksi "May Day"

Megapolitan
3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

3.454 Personel Gabungan Amankan Aksi “May Day” di Jakarta Hari Ini

Megapolitan
Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Ada Aksi “May Day”, Polisi Imbau Masyarakat Hindari Sekitar GBK dan Patung Kuda

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 1 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

[POPULER JABODETABEK] Spanduk Protes “Jalan Ini Sudah Mati” di Cipayung Depok | Polisi Temukan Tisu “Magic” di Tas Hitam Diduga Milik Brigadir RAT

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com