Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Totalitas Katon Tampil Beda untuk Nonton Laga Indonesia-Argentina, Lukis Wajah Erick Thohir di Perutnya

Kompas.com - 19/06/2023, 16:23 WIB
Xena Olivia,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com — Di tengah keramaian penonton Laga Indonesia dan Argentina, penampilan Katon (38) tampak mencolok di Pintu Plaza Barat Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta Pusat.

Meski bertelanjang dada, torsonya "berwarna". Di dadanya tertulis "Maju terus PSSI". Lengkap dengan lukisan wajah Ketua Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir yang sedang tersenyum lebar.

Sementara itu, di kepalanya ada gambar sepak bola.

Rambutnya diukir seperti bentuk bola, lalu bagian putihnya diisi menggunakan cat.

Baca juga: Hujan di Kawasan Stadion GBK, Antrean Penukaran Tiket Indonesia Vs Argentina Lengang

Sisi kiri-kanan lengannya dicat merah putih. Begitu juga dengan celananya yang panjangnya selutut, berwarna merah putih khas bendera Indonesia.

"Tadinya ini kepala tulisan Messi, (rencana) gambarnya juga Messi. Berhubung Messi enggak datang ke sini ya saya ganti foto Pak Erick Thohir," kata Katon saat dihampiri oleh Kompas.com di lokasi.

"Karena beliau memimpin PSSI sudah benar-benar terasa maju sekali. Sudah berprestasi sekali Indonesia," lanjut dia.

Katon juga ingin memeriahkan pertandingan persahabatan ini. Itulah sebabnya dia ingin tampil berbeda.

"Sengaja (dibuat seperti ini) demi memeriahkan timnas Indonesia sama Argentina. Digambarin teman tadi jam tujuh pagi," tutur pria yang berprofesi sebagai pedagang itu.

Baca juga: Polisi Imbau Penonton Indonesia Vs Argentina di Stadion GBK Pakai Kendaraan Umum

Di bagian punggungnya juga tak kalah berwarna. Ada lukisan bendera merah putih dengan tulisan "Indonesia Juara".

Di bagian kepalanya yang plontos, tertulis tanggal pertandingan hari ini, "19-06-2023".

Laga Indonesia-Argentina jadi obat kekecewaan

Menurut Katon, laga Indonesia-Argentina ini menjadi salah satu penawar kekecewaan atas batalnya Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.

Dia juga tetap antusias mendukung penampilan tim nasional (timnas) Indonesia dalam pertandingan yang akan digelar pukul 19.30 WIB malam nanti.

"Kecewa sekali (Messi tidak datang). Enggak apa-apa tetap semangat, timnas harus semangat. Kita buktikan ke dunia timnas Indonesia maju," imbuh pria asal Jogjakarta itu.

Baca juga: Cegah Kemacetan, Pengendara Diimbau Hindari Jalan Sekitar GBK saat Pertandingan Indonesia Vs Argentina

Bagi Katon, pertandingan ini menjadi momen yang harus dimanfaatkan dengan baik. Sebab, laga seperti ini adalah sebuah momen yang belum tentu setahun sekali terjadi.

"Belum tentu setahun sekali Argentina yang juara dunia ke Indonesia. Kita manfaatkan momen itu dengan baik," ujar dia.

Harapannya, timnas Indonesia dapat menunjukkan kemampuan mereka dengan semangat sekuat tenaga.

"Jangan lihat namanya Argentina (yang) juara piala dunia. Kita buktikan ke dunia bahwa sekuat, sesemangat mungkin," tambah Katon.

"Jangan gentar namanya, harus kita buktikan sekuat tenaga. Dari suporter Indonesia kita buktikan," pungkas dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pemeras Ria Ricis Gunakan Rekening Teman untuk Tampung Uang Hasil Pemerasan

Pemeras Ria Ricis Gunakan Rekening Teman untuk Tampung Uang Hasil Pemerasan

Megapolitan
Anies Bakal 'Kembalikan Jakarta ke Relnya', Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

Anies Bakal "Kembalikan Jakarta ke Relnya", Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

Megapolitan
Pedagang Kerak Telor di PRJ Mengeluh Sepi Pembeli: Dulu Habis 50 Telor, Kemarin Cuma 10

Pedagang Kerak Telor di PRJ Mengeluh Sepi Pembeli: Dulu Habis 50 Telor, Kemarin Cuma 10

Megapolitan
Keluarga Akseyna Minta Polisi Dalami Penulis Lain dalam Surat Wasiat sesuai Analisis Grafolog

Keluarga Akseyna Minta Polisi Dalami Penulis Lain dalam Surat Wasiat sesuai Analisis Grafolog

Megapolitan
Kasus Akseyna Berlanjut, Keluarga Sebut Ada Informasi yang Belum Diterima Penyidik Baru

Kasus Akseyna Berlanjut, Keluarga Sebut Ada Informasi yang Belum Diterima Penyidik Baru

Megapolitan
SP2HP Kedua Terbit, Keluarga Akseyna: Selama Ini Sering Naik Turun, Pas Ramai Baru Terlihat Pergerakan

SP2HP Kedua Terbit, Keluarga Akseyna: Selama Ini Sering Naik Turun, Pas Ramai Baru Terlihat Pergerakan

Megapolitan
Polisi Terbitkan SP2HP Kedua Terkait Kasus Akseyna, Keluarga Berharap Aparat Jaga Momentum

Polisi Terbitkan SP2HP Kedua Terkait Kasus Akseyna, Keluarga Berharap Aparat Jaga Momentum

Megapolitan
Tak Bisa Biayai Pemakaman, Keluarga Tak Kunjung Ambil Jenazah Pengemis Korban Kebakaran di Pejaten

Tak Bisa Biayai Pemakaman, Keluarga Tak Kunjung Ambil Jenazah Pengemis Korban Kebakaran di Pejaten

Megapolitan
Keluarga Pengemis Sebatang Kara di Pejaten Barat Lepas Tangan Usai Mendiang Tewas Akibat Kebakaran

Keluarga Pengemis Sebatang Kara di Pejaten Barat Lepas Tangan Usai Mendiang Tewas Akibat Kebakaran

Megapolitan
Kebakaran di Gedung Graha CIMB Niaga, Api Berasal dari Poliklinik di Lantai Basement

Kebakaran di Gedung Graha CIMB Niaga, Api Berasal dari Poliklinik di Lantai Basement

Megapolitan
Melihat Kondisi Hunian Sementara Warga Eks Kampung Bayam yang Disoroti Anies

Melihat Kondisi Hunian Sementara Warga Eks Kampung Bayam yang Disoroti Anies

Megapolitan
Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Besok

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Besok

Megapolitan
Basement Gedung Graha CIMB Niaga di Jalan Sudirman Kebakaran

Basement Gedung Graha CIMB Niaga di Jalan Sudirman Kebakaran

Megapolitan
Akhir Hayat Lansia Sebatang Kara di Pejaten, Tewas Terbakar di Dalam Gubuk Reyot Tanpa Listrik dan Air...

Akhir Hayat Lansia Sebatang Kara di Pejaten, Tewas Terbakar di Dalam Gubuk Reyot Tanpa Listrik dan Air...

Megapolitan
Anies Kembali Ikut Pilkada Jakarta, Warga Kampung Bayam: Buatlah Kami Sejahtera Lagi

Anies Kembali Ikut Pilkada Jakarta, Warga Kampung Bayam: Buatlah Kami Sejahtera Lagi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com