Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Pertama 2022, Anies Kunjungi JPO Karet Sudirman dan Simpang Temu CSW

Kompas.com - 01/01/2022, 17:06 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi JPO  Karet Sudirman dan Simpang Temu CSW yang berada di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Sabtu (1/1/2022).

Berdasarkan unggahan di akun Instagram Anies, pada kunjungan di JPO Karet Sudirman, Anies tampak berkeliling melihat kondisi JPO yang hampir rampung pembangunannya itu.

Anies yang tampak santai mengenakan kemeja putih dan celana jeans biru itu juga tampak mengagumi keindahan JPO Karet Sudirman dan sempat berpose di atas JPO tersebut.

Baca juga: JPO Karet Sudirman, Berbentuk Kapal Pinisi dengan Teknologi Pengukur Beban

"Terima kasih teman-teman, telah merayakan tahun baru #dirumahsaja Selamat pagi dari JPO Karet Sudirman yang sebentar lagi akan dibuka," tulis Anies dalam salah satu caption unggahan videonya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Anies Rasyid Baswedan (@aniesbaswedan)

Pada video lainnya di lokasi yang sama, Anies menjelaskan bahwa JPO Karet Sudirman memiliki dua jalur warna yang berbeda, yakni bagi pejalan kaki dan sepeda.

Sementara dalam kunjungannya ke JPO Simpang Temu CSW, Anies tampak memberi arahan kepada petugas yang ada di lokasi tersebut tentang pelayanan kepada penumpang.

"Kalau mereka datang, ditanya. Ada dua potensi, ingin tahu atau bermasalah.  Misalnya sampai sini, dari luar kota mau ke mana, terus pilihan ibu/bapak adalah menjawab pertanyaan atau menyelesaikan masalah? Menyelesaikan masalah," kata Anies dalam arahannya, dikutip dari akun Instagram-nya, Sabtu.

Anies itu berkeliling meninjau setiap sudut JPO yang terintegrasi antara Transjakarta dengan MRT tersebut.

Baca juga: Revitalisasi Rampung Pekan Ini, JPO Karet Sudirman Bisa Dilintasi Sepeda hingga Dilengkapi Anjungan

Sebelumnya, di lokasi yang sama Anies juga sempat menyapa dua orang warga yang bertemu dengannya.

Warga yang membawa anak tersebut langsung menyapa Anies dan meminta anak-anaknya untuk menyalami Anies.

"Pak Anies!" panggil warga yang merupakan seorang ibu tersebut.

"Assalamualaikum! Apa kabar?" balas Anies sambil mengangkat tangannya dan tersenyum ramah kepada anak-anak tersebut.

Kedua anak laki-laki dan perempuan itu pun langsung menyalami Anies sesuai arahan sang ibu.

Baca juga: Melihat Kemegahan Halte Baru CSW di Jaksel yang Kini Jadi Spot Foto Instagramable

"Siapa namanya ini?" tanya Anies.

"Putra sama Tasya, Pak," jawab sang ibu.

"Tinggal di mana?" tanya Anies lagi.

"Cipadu," ujar warga itu.

Anies pun lantas melakukan tos dengan kedua anak tersebut yang diakhiri dengan foto bersama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Megapolitan
2 Pria Rampok Taksi 'Online' di Kembangan untuk Bayar Pinjol

2 Pria Rampok Taksi "Online" di Kembangan untuk Bayar Pinjol

Megapolitan
Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com