Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serunya Beraktivitas di Taman Literasi Martha Christina Tiahahu, Bermain dengan Cucu hingga Baca Buku...

Kompas.com - 04/12/2022, 18:21 WIB
Ellyvon Pranita,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah orang tampak berkumpul dan membaca buku di perpustakaan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu di kawasan Blok M, Jakarta Selatan, Minggu (4/12/2022).

Ada pula keluarga yang berkumpul dan bermain-main di area taman tersebut, seperti yang dilakukan Nani (48) dan keluarganya.

Nani yang tinggal di dekat Pasar Kebayoran, Jakarta Selatan, menggunakan kendaraan pribadi bersama suami, anak, menantu, dan cucunya menuju Taman Literasi Martha Tiahahu.

Nani merasa bahwa ia dan anggota keluarganya akan senang karena bisa refreshing dengan melihat keindahan taman tersebut.

Baca juga: Wajah Baru Taman Literasi Martha Christina Tiahahu, Tak Sekadar RTH...

Setelah turun dari mobil yang diparkir di tempat parkir, Nani dan keluarganya awalnya hanya berkeliling dan berlari-lari kecil di taman tersebut.

Namun, melihat beberapa fasilitas yang tersedia di sana, Nani mengajak keluarganya menikmati fasilitas-fasilitas tersebut.

Sebagai informasi, Taman Martha Christina Tiahahu memiliki area berbentuk bundar yang dikelilingi oleh pepohonan.

Ada juga berbagai fasilitas yang disediakan di sana, seperti ruang perpustakaan, plaza kalebrasi, plaza bunga, dan paviliun literasi yang berada di lantai dua.

Tidak hanya itu, ada juga fasilitas lain seperti tempat parkir atau penitipan sepeda, mushala, dan toilet yang lokasinya berdekatan dengan plaza anak.

Baca juga: Melihat Lebih Dekat Taman literasi Martha Christina Tiahahu, Ini Cara Berkunjung hingga Lokasi Parkirnya...

Bersama menantunya, Nani membawa cucunya, Rani (4), bermain di area bermain anak-anak di bagian luar taman itu.

Usai bermain dengan sang cucu, Nani yang suka sekali membaca buku mengajak anggota keluarganya untuk berteduh sekaligus membaca buku-buku di ruang perpustakaan taman.

Ada banyak jenis buku yang bisa ditemukan di sana, mulai dari buku pendidikan, fiksi, ilmiah, cerita anak-anak, buku tentang finansial dan keuangan, hukum, dan lain sebagainya.

Berbaur dengan pengunjung lainnya, Nani dan keluarga duduk di area yang telah disediakan di ruang perpustakaan itu.

Mereka memilih beberapa buku bacaan, tidak lupa buku cerita anak-anak untuk diceritakan kepada Rani.

Baca juga: Nyaman dan Santai, Ini Fasilitas Taman Literasi Martha Christina Tiahahu

Rani juga tampak antusias memilih sendiri beberapa buku yang ada di lemari berwarna biru di ruang perpustakaan tersebut.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Aditya Tak Tahu Koper yang Dibawa Kakaknya Berisi Mayat RM

Megapolitan
Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Kadishub DKI Jakarta Tegaskan Parkir di Minimarket Gratis

Megapolitan
Koper Pertama Kekecilan, Ahmad Beli Lagi yang Besar untuk Masukkan Jenazah RM

Koper Pertama Kekecilan, Ahmad Beli Lagi yang Besar untuk Masukkan Jenazah RM

Megapolitan
Polisi Masih Buru Pemasok Narkoba ke Rio Reifan

Polisi Masih Buru Pemasok Narkoba ke Rio Reifan

Megapolitan
Dishub DKI Jakarta Janji Tindak Juru Parkir Liar di Minimarket

Dishub DKI Jakarta Janji Tindak Juru Parkir Liar di Minimarket

Megapolitan
Kasus Pembunuhan Wanita Dalam Koper, Korban Diduga Tak Tahu Pelaku Memiliki Istri

Kasus Pembunuhan Wanita Dalam Koper, Korban Diduga Tak Tahu Pelaku Memiliki Istri

Megapolitan
Tangkap Aktor Rio Reifan, Polisi Sita 1,17 Gram Sabu dan 12 Butir Psikotropika

Tangkap Aktor Rio Reifan, Polisi Sita 1,17 Gram Sabu dan 12 Butir Psikotropika

Megapolitan
Polisi Usut Indentitas Mayat Laki-laki Tanpa Busana di Kanal Banjir Barat Tanah Abang

Polisi Usut Indentitas Mayat Laki-laki Tanpa Busana di Kanal Banjir Barat Tanah Abang

Megapolitan
Sebelum Dibunuh Arif, RM Sempat Izin ke Atasan untuk Jenguk Kakaknya di RS

Sebelum Dibunuh Arif, RM Sempat Izin ke Atasan untuk Jenguk Kakaknya di RS

Megapolitan
Keluarga Tolak Otopsi, Jenazah Pemulung di Lenteng Agung Segera Dibawa ke Kampung Halaman

Keluarga Tolak Otopsi, Jenazah Pemulung di Lenteng Agung Segera Dibawa ke Kampung Halaman

Megapolitan
Mayat Laki-laki Tanpa Busana Mengambang di Kanal Banjir Barat Tanah Abang

Mayat Laki-laki Tanpa Busana Mengambang di Kanal Banjir Barat Tanah Abang

Megapolitan
Perempuan Dalam Koper Bawa Rp 43 Juta, Hendak Disetor ke Rekening Perusahaan

Perempuan Dalam Koper Bawa Rp 43 Juta, Hendak Disetor ke Rekening Perusahaan

Megapolitan
Rio Reifan Lagi-lagi Terjerat Kasus Narkoba, Polisi: Tidak Ada Rehabilitasi

Rio Reifan Lagi-lagi Terjerat Kasus Narkoba, Polisi: Tidak Ada Rehabilitasi

Megapolitan
Dibutuhkan 801 Orang, Ini Syarat Jadi Anggota PPS Pilkada Jakarta 2024

Dibutuhkan 801 Orang, Ini Syarat Jadi Anggota PPS Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Transfer Uang Hasil Curian ke Ibunya Sebesar Rp 7 Juta

Pembunuh Wanita Dalam Koper Transfer Uang Hasil Curian ke Ibunya Sebesar Rp 7 Juta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com