Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Ahok Marahi Dinas Kebersihan

Kompas.com - 10/05/2014, 14:38 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

Sumber youtube

JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama terlihat berusaha menahan diri ketika rapat jajaran Dinas Kebersihan DKI Jakarta pada 8 Mei 2014 kemarin. Dari video yang diunggah di Youtube, pria yang akrab disapa Ahok itu akhirnya tak tahan juga. Suaranya semakin meninggi karena kesal.

Ahok yang mengenakan batik terlihat duduk di sebelah Kepala Dinas Kebersihan DKI Saptastri Edningtyas. Dia menyoroti permasalahan sampah di Jakarta yang tidak beres-beres. Mulai dari sampah di sungai, taman, hingga toilet umum yang bau.

Ahok heran, dengan jumlah tenaga kebersihan yang mencapai 10.721 orang di Jakarta, Ibu Kota tetap kotor. Dia menduga, ada "permainan" dari jumlah tenaga honorer yang diserahkan Dinas Kebersihan DKI Jakarta kepada dirinya.

"Dari dulu saya minta daftar tenaga petugas kebersihan, tetapi enggak ada yang kasih. Saya minta berkali-kali. Saya tahu, daftar yang diberi ke saya ini nama-nama pegawai bapak-bapak," kata Basuki kepada jajaran Dinas Kebersihan DKI yang hadir.

Permainan itu, kata Basuki, karena petugas kebersihan yang dulunya honorer kini digaji melalui Bank DKI dengan upah standar UMP, yakni Rp 2,4 juta. Oleh karenanya, banyak permainan dengan memasukkan nama-nama fiktif.

Di tengah rapat, Basuki meminta wartawan untuk diperbolehkan masuk ke dalam ruang rapat. "Biar wartawan tahu dan enggak usah nanya-nanya lagi sama saya," kata dia.

Ketika wartawan masuk, Basuki menjelaskan lagi soal permainan nama-nama petugas kebersihan yang datanya, menurut dia, diberi secara asal-asalan.

Kemudian, berkali-kali, Basuki bertanya, berapa sebetulnya jumlah tenaga petugas kebersihan yang dibutuhkan oleh Dinas Kebersihan untuk membuat Ibu Kota bersih.

"Saya sudah sabar loh... sudah sabar saya ini. Masak satu setengah tahun enggak sabar," kata Basuki dengan nada tinggi.

"Saya minta tolong Bapak-Ibu hitung dan data tiap wilayah, saya rekam ini di Youtube," kata Basuki.

Basuki kemudian menengok ke arah Tyas (sapaan akrab Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta Saptastri Ediningtyas) yang berada di samping kirinya. "Saya tanya Bu, 10.721 PHL ini cukup untuk mengurusi sampah Jakarta enggak?" tanya Basuki.

"Kalau hitungannya...," jawab Tyas terbata-bata.

Namun, sebelum Tyas menyelesaikan kalimatnya, Basuki sudah menggebrak meja. "Ibu kalau bilang enggak cukup, ya kita tambah pegawainya. Kalau cukup, ya saya tulis. Saya muak kalau begini hitungannya," kata Basuki kesal dengan suara yang meninggi dan rahang yang mengeras.

Tukang lapor sampah

Basuki mengaku merasa dikerjai lagi oleh anak-anak buahnya. Sebelumnya, ia juga merasa diakali oleh Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) dan Pelaksana Tugas Sekretaris Daerah DKI Wiriyatmoko.

"Saya dikerjain lagi ini. Kalau kayak begini, saya penjarakan saja semuanya ke Kejaksaan. Gila aja, Wagub jadi tukang laporan sampah. Tolong deh hitung dan data mereka kerja di mana saja, tugasnya di jalan mana, kasih saya semuanya," kata Basuki seraya menunjuk pejabat Dinas Kebersihan DKI Jakarta yang ada di samping kanannya.

Beberapa pejabat Dinas Kebersihan yang turut menghadiri rapat tersebut adalah Kepala Bidang Pengendalian Kebersihan Made Indrayasa, Kepala Bidang Teknik Pengelolaan Kebersihan Engkos Kosasih, dan lainnya. Rapat juga dihadiri pihak swasta, Direktur PT Samhana Indah Jack Monang Napitupulu.


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Megapolitan
Pria di Kali Sodong Dibunuh 'Debt Collector' Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Pria di Kali Sodong Dibunuh "Debt Collector" Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Megapolitan
KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

Megapolitan
PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

Megapolitan
Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Megapolitan
'Bullying' Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

"Bullying" Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

Megapolitan
KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

Megapolitan
Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Epy Kusnandar Direhabilitasi sedangkan Yogi Gamblez Ditahan, Ini Alasan Polisi

Megapolitan
Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Sidang Konflik Lahan, Hakim Periksa Langsung Objek Perkara di Hotel Sultan

Megapolitan
Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Dishub DKI Imbau Pengelola Minimarket Ajukan Izin Perparkiran

Megapolitan
Polres Bogor Buat Aplikasi 'SKCK Goes To School' untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Polres Bogor Buat Aplikasi "SKCK Goes To School" untuk Cegah Kenakalan Remaja, Apa Isinya?

Megapolitan
Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Depresi, Epy Kusnandar Tak Dihadirkan dalam Konferensi Pers Kasus Narkobanya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com