Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akal-akalan Jukir Liar Blok M Square, Beraksi Sembunyi-sembunyi Usai Disorot soal Bayar Parkir Dua Kali

Kompas.com - 10/07/2023, 07:59 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Belakangan ramai keluhan dari pengunjung Blok M Square soal bayar parkir dua kali untuk kendaraannya.

Hal ini lantas membuat Unit Pengelola Perparkiran (UPP) melakukan sidak pada Rabu (5/7/2023) guna mengamankan sejumlah juru parkir (jukir) liar di area itu.

Namun, rupanya para jukir liar tak habis akal. Pantauan langsung Kompas.com, Minggu (9/7/2023) pukul 13.30 WIB, masih ada tiga jukir lagi yang tersebar di dua titik sekitar Mal Blok M Square.

Pertama, seberang Circle K dekat Filosofi Kopi dan kedua di lahan samping Blok M Square Jalan Melawai.

Baca juga: Sukacita Pengunjung Blok M Square, Kini Hanya Bayar Parkir Sekali meski Juru Parkir Liar Masih Berkeliaran

Bedanya, kini tidak ada lagi rompi berwarna oranye seperti yang biasa mereka pakai dan aksesori peluit yang menggantung di leher.

Para jukir kini menggunakan pakaian biasa seperti pengunjung. Salah satu dari tiga jukir ini malah ada yang melepas-pasang rompi oranyenya.

Selain itu, para jukir juga tidak lagi terang-terangan memegang lembaran uang parkir yang sudah diminta dari pemilik kendaraan.

Mereka langsung memasukkan uang tersebut ke kantong usai menerimanya dari pengunjung.

Namun, gerak-geriknya masih seperti biasa. Menghampiri pengendara, mengatur sepeda motor, sambil sesekali menarik dan mengeluarkan motor dari deretan parkir. Uang pun didapat walau tanpa rompi oranye.

"Om jangan dikunci (setang), Om," terdengar suara juru parkir di lokasi.

Baca juga: Pengunjung Blok M Square Kini Hanya Bayar Parkir Sekali

Ternyata, siang itu tidak semua motor yang terparkir di luar diminta uang parkir, seolah para jukir sembunyi-sembunyi melakukan praktik ini agar tidak kentara.

Bayar parkir sekali

Dampaknya, sejumlah pengunjung Blok M Square yang memarkirkan kendaraan di luar gedung, hari itu (9/7/2023), diketahui hanya membayar parkir satu kali, yakni ketika di portal keluar menggunakan karcis resmi.

Informasi ini Kompas.com peroleh saat bertanya langsung kepada mereka, di dekat portal pembayaran karcis.

Salah satu pengunjung berinisial TD misalnya. Pengendara motor ini mengaku baru membayar parkir satu kali saat akan keluar portal.

Padahal sebelumnya, beberapa kali ke Blok M, TD ikut membayar uang parkir kepada juru parkir yang ada di dalam kawasan itu.

Baca juga: Bayar Parkir Dua Kali di Blok M Dipersoalkan, Pemerintah Sudah Turun Tangan tetapi Belum Selesai

"(Sebelumnya) Enggak bayar, baru ini mau bayar. Pernah (beberapa kali ke Blok M), iya bayar (ke juru parkir)," ujar TD ketika ditemui Kompas.com saat akan membayar karcis di portal keluar, Minggu (9/7/2023).

Hal serupa juga disampaikan pengendara lain berinisial BE. Untuk hari itu, BE mengaku baru membayar parkir sekali saja saat akan keluar portal.

"Di dalam enggak (bayar), kalau ke Blok M sini parkirnya di pinggiran, biasanya bayar parkir (ke jukirnya), tapi hari ini sekali doang," ucap dia.

Selain BE dan TD, pengendara lain juga mengalami hal yang sama. Ia mengaku baru membayar parkir satu kali saja meski memarkirkan motornya di luar mal. Tidak ada membayar parkir kepada jukir.

"Baru bayar sekali, iya tadi parkir di luar," ujar pengendara yang tidak mau disebut namanya itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PPDB SMP Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur, dan Jadwalnya

PPDB SMP Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur, dan Jadwalnya

Megapolitan
Gudang Ekspedisi di Bogor Disebut Mirip Kelab Malam, Setel Musik Kencang hingga Diprotes Warga

Gudang Ekspedisi di Bogor Disebut Mirip Kelab Malam, Setel Musik Kencang hingga Diprotes Warga

Megapolitan
PPDB 'Online', Disdik DKI Jamin Tak Ada Celah bagi Oknum Jual Beli Kursi Sekolah

PPDB "Online", Disdik DKI Jamin Tak Ada Celah bagi Oknum Jual Beli Kursi Sekolah

Megapolitan
Selebgram Zoe Levana Bantah Tudingan Terjebak di Jalur Transjakarta Cuma 'Settingan'

Selebgram Zoe Levana Bantah Tudingan Terjebak di Jalur Transjakarta Cuma "Settingan"

Megapolitan
Kasus DBD di Tangerang Selatan Meningkat, Paling Banyak di Pamulang

Kasus DBD di Tangerang Selatan Meningkat, Paling Banyak di Pamulang

Megapolitan
'Flashback' Awal Kasus Pembunuhan Noven di Bogor, Korban Ditusuk Pria yang Diduga karena Dendam

"Flashback" Awal Kasus Pembunuhan Noven di Bogor, Korban Ditusuk Pria yang Diduga karena Dendam

Megapolitan
Ketua Kelompok Tani KSB Dibebaskan Polisi Usai Warga Tinggalkan Rusun

Ketua Kelompok Tani KSB Dibebaskan Polisi Usai Warga Tinggalkan Rusun

Megapolitan
Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Polda Metro: Dua Oknum Polisi yang Tipu Petani di Subang Sudah Dipecat

Megapolitan
Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Pasar Jambu Dua Bogor Akan Beroperasi Kembali Akhir Juli 2024

Megapolitan
PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

PPDB SD Jakarta 2024: Kuota, Seleksi, Jalur dan Jadwalnya

Megapolitan
Larang Bisnis 'Numpang' KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Larang Bisnis "Numpang" KK Dalam Pendaftaran PPDB, Disdik DKI: Kalau Ada, Laporkan!

Megapolitan
Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA: Edukasi Anak sejak Dini Cara Minta Tolong

Anak-anak Rawan Jadi Korban Kekerasan Seksual, Komnas PA: Edukasi Anak sejak Dini Cara Minta Tolong

Megapolitan
Ditipu Oknum Polisi, Petani di Subang Bayar Rp 598 Juta agar Anaknya Jadi Polwan

Ditipu Oknum Polisi, Petani di Subang Bayar Rp 598 Juta agar Anaknya Jadi Polwan

Megapolitan
Polisi Periksa Selebgram Zoe Levana Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Polisi Periksa Selebgram Zoe Levana Terkait Terobos Jalur Transjakarta

Megapolitan
Polisi Temukan Markas Gangster yang Bacok Remaja di Depok

Polisi Temukan Markas Gangster yang Bacok Remaja di Depok

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com