Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Khawatir, Senang, dan Untung di Rusunawa Baru

Kompas.com - 04/04/2016, 19:13 WIB

KOMPAS.com - Malam minggu di Rusunawa Jatinegara Barat sama seperti suasana malam minggu di permukiman lain. Keramaian di lokasi ini terasa pukul 20.00-23.00.

Warga dari berbagai usia saling bercengkerama secara berkelompok di sejumlah lokasi di rusunawa.

Hendra (32), penghuni rusunawa, setiap malam minggu mengawasi kedua anaknya yang berusia 6 tahun dan 3 tahun bermain di fasilitas bermain anak.

Pengawasan terhadap anak sudah dilakukan sewaktu mereka tinggal di Kampung Pulo.

Kini, pengawasan itu ditingkatkan. Selain karena tinggal di lantai atas, mereka juga khawatir dengan keluar-masuk orang di rusunawa.

Jika di Kampung Pulo mereka kenal dengan orang-orang di sekitar rumah, kini mereka mendapatkan tetangga baru dan butuh waktu untuk mengenal satu sama lain.

Selain itu, keluarga ini belum dapat membedakan penghuni rusunawa dan yang bukan.

"Dulu rumah kami terletak di dekat kali, jadi sudah biasa mengawasi anak. Tetapi, di sini harus lebih waspada karena lingkungannya serba baru," kata Hendra yang terdampak relokasi Kampung Pulo.

Di lokasi berbeda, Fauzi (17) bersama teman-temannya terbiasa menghabiskan malam minggu dengan mengobrol sambil main gitar di lantai 2 samping ruang sanggar karang taruna RW 008 hingga dini hari.

Teman-temannya berkumpul bukan hanya penghuni rusunawa, melainkan juga remaja dari kampung lain.

Meski dijaga petugas keamanan, gerbang masuk Rusunawa Jatinegara Barat terbuka untuk umum selama 24 jam.

"Kita mah kumpul di tempat yang enggak bayar, tapi enak dipakai ngobrol aja. Daripada nongkrong di luar enggak jelas, mending ajak teman-teman ke sini. Sama kayak waktu di Kampung Pulo nongkrong-nya di dekat rumah," ujar Fauzi.

Sementara Tumirah (36), warga lantai 12, merasa diuntungkan dengan malam minggu yang ramai.

Pasalnya, ia dapat melanjutkan usaha dagang makanan ringan yang dilakukannya di Kampung Pulo.

Dengan ramainya warga yang bercengkerama hingga malam hari, dagangan Tumirah laris.

Halaman:


Terkini Lainnya

Lebaran yang Seperti Hari Biasanya di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi

Lebaran yang Seperti Hari Biasanya di Kolong Jembatan Jalan Sukabumi

Megapolitan
Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemalsuan Uang Rp 22 Miliar di Jakarta Barat

Polisi Tangkap 3 Tersangka Pemalsuan Uang Rp 22 Miliar di Jakarta Barat

Megapolitan
Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Ibu Asal Bekasi yang Cabuli Anaknya Jalani Tes Kesehatan Mental

Megapolitan
OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai 'Airsoft Gun'

OTK Konvoi di Kemayoran, Tembak Warga Pakai "Airsoft Gun"

Megapolitan
Jumlah Sapi yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Jumlah Sapi yang Dikurbankan di Masjid Agung Sunda Kelapa Menteng Menurun Drastis

Megapolitan
Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Masjid Sunda Kelapa Bagikan 4.000 Kantong Daging Kurban, Ada dari Ma'ruf Amin hingga Megawati

Megapolitan
Anies Baswedan: Lebih Penting 'Ngomongin' Kampung Bayam...

Anies Baswedan: Lebih Penting "Ngomongin" Kampung Bayam...

Megapolitan
Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Anies Sembelih Sapi Kurban Sendiri: Saya Membayangkan Bagaimana Menjadi Ibrahim

Megapolitan
Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Penjual Hewan Kurban di Bekasi Bikin Promo: Beli Sapi Gratis Domba dan Golok

Megapolitan
Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Anies Enggan Tanggapi Calon Kompetitor: Lebih Penting Memikirkan Nasib Warga

Megapolitan
Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Heru Budi: Selamat Idul Adha, Selamat Libur Panjang...

Megapolitan
Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Gibran Sumbang Sapi 1 Ton untuk Pertama Kalinya ke Masjid Istiqlal

Megapolitan
Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Anies Sekeluarga Jalan Kaki ke Masjid Babul Khoirot untuk Shalat Idul Adha

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Senin 17 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Megapolitan
Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com