Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengamanan Ketat di Bandara, Suporter Hanya Bisa Lihat Timnas Argentina dari Kejauhan

Kompas.com - 17/06/2023, 05:43 WIB
M Chaerul Halim,
Jessi Carina

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Pengetatan di Terminal 3 VIP Bandara Soekarno-Hatta, tak menyurutkan niat suporter untuk menyambut kedatangan Timnas Argentina pada Jumat (16/6/2023) malam.

Setidaknya ada tiga supoter yang menyambut kedatangan tim kesebelasan berjulukan La Albiceleste itu.

Mereka tampak antusias ketika melihat tim kesayangannya keluar dari terminal dan langsung memasuki bus yang telah disediakan di sana.

Salah satu suporter bernama Pedro mengatakan, kedatangannya ke Bandara Soekarno-Hatta memang sengaja hanya untuk melihat tim juara dunia 2022 itu.

Baca juga: Timnas Argentina Mendarat di Bandara Soekarno-Hatta, Ada 3 Suporter yang Menyambut

Sebab, ia penasaran ingin melihat secara langsung kedatangan para pemain dari tim kesayangannya.

"Saya penasaran aja datang ke sini cukup melihat saja enggak perlu meramaikan dan berdesak-berdesakan, karena kan tahu sendiri pesan dari Ketum PSSI untuk menjaga kerahasian," ucap Pedro saat ditemui di lokasi, Jumat.

Namun, ia agak sedikit kecewa lantaran hanya bisa menyaksikan kedatangan Timnas Argentina dari kejauhan.

"Kecewa sedikit. Namun, tidak apa-apa yang penting keamanan tim terjamin," ucap dia.

Sebelumnya diberitakan, tak ada keramaian suporter jelang kedatangan Timnas Argentina di Bandara Soekarno-Hatta, Jumat (16/6/2023) malam.

Padahal, tim kesebelasan berjulukan La Albiceleste itu telah mendarat melalui Terminal 3 VIP Bandara Soekarno-Hatta.

Baca juga: Gunakan Pesawat Carter, Timnas Argentina Tiba di Bandara Soekarno-Hatta Malam ini

Berdasarkan pantauan Kompas.com, para pemain dan ofisial tim juara dunia 2022 itu keluar dari pintu terminal pukul 22.00 WIB.

Mereka langsung memasuki bus yang sudah disiapkan.

Para pengunjung bandara tampak berlalu lalang seperti biasanya tanpa terpengaruh adanya kedatangan Timnas Argentina.

Hanya ada tiga suporter Timnas Argentina yang sengaja datang ke lokasi. Dua suporter tampak menggunakan atribut kebanggaan Timnas Argentina, mulai dari kaus hingga bendera Argentina.

Meski tidak diperbolehkan mendekat, namun mereka tetap tampak antusias.

Baca juga: Pakar: Kalau Polisi Terbukti Sepelekan Laporan Pemerkosaan Bocah di Cipayung, Harus Diberi Hukuman Disiplin

Sementara itu, pengamanan di area terminal 3 VIP itu terlihat diperketat. Hal itu ditandai dengan adanya beberapa personel Brimob dan Gegana yang berjaga di area tersebut.

Humas Imigrasi Bandara Soekarno-Hatta Riki Rachman Permana sebelumnya menyatakan, skuad asuhan Lionel Scaloni itu terbang ke Indonesia dengan menumpangi pesawat carter bernomor penerbangan GIA-891.

Mereka terbang ke Indonesia setelah bertanding melawan Timnas Australia pada FIFA Matchday di Workers Stadium, Beijing, China, pada Kamis (15/6/2023) malam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

PAN Usulkan Duet Ridwan Kamil-Kaesang Pangarep pada Pilkada Jakarta 2024

PAN Usulkan Duet Ridwan Kamil-Kaesang Pangarep pada Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Kepada Penyembelih Hewan Kurban, Imam Besar Masjid Istiqlal Minta Bertugas Sesuai Syariat

Kepada Penyembelih Hewan Kurban, Imam Besar Masjid Istiqlal Minta Bertugas Sesuai Syariat

Megapolitan
Kisah Pelukis Piring di Bekasi, Berawal dari Coba-coba hingga Tembus Pasar Dunia

Kisah Pelukis Piring di Bekasi, Berawal dari Coba-coba hingga Tembus Pasar Dunia

Megapolitan
Banyak Pelajar Kecanduan Judi 'Online', KPAI Minta Guru dan Orangtua Cek Aktivitas Daring Anak

Banyak Pelajar Kecanduan Judi "Online", KPAI Minta Guru dan Orangtua Cek Aktivitas Daring Anak

Megapolitan
Penjarahan Rusunawa Marunda Dilakukan Terang-terangan, Warga Pertanyakan Keberadaan Pengelola

Penjarahan Rusunawa Marunda Dilakukan Terang-terangan, Warga Pertanyakan Keberadaan Pengelola

Megapolitan
Pelaku Jambret Tertangkap Kamera Fotografer Saat Beraksi di CFD Jakarta

Pelaku Jambret Tertangkap Kamera Fotografer Saat Beraksi di CFD Jakarta

Megapolitan
Sapi Kurban dari Jokowi, Ma'ruf Amin, hingga Megawati Disembelih di Masjid Istiqlal

Sapi Kurban dari Jokowi, Ma'ruf Amin, hingga Megawati Disembelih di Masjid Istiqlal

Megapolitan
Sebut Ribuan Pelajar Terpapar Judi 'Online', KPAI Ingin Dilibatkan dalam Satgas

Sebut Ribuan Pelajar Terpapar Judi "Online", KPAI Ingin Dilibatkan dalam Satgas

Megapolitan
Aksi Brutal OTK di Kemayoran, Kejar Pasutri lalu Tembaki Warga

Aksi Brutal OTK di Kemayoran, Kejar Pasutri lalu Tembaki Warga

Megapolitan
Dukung Pembentukan Satgas Judi 'Online', KPAI Anggap Pencegahan Juga Penting

Dukung Pembentukan Satgas Judi "Online", KPAI Anggap Pencegahan Juga Penting

Megapolitan
Cuti Bersama, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan Hari Ini

Cuti Bersama, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan Hari Ini

Megapolitan
Orangtua Siswa Madrasah di Jaktim Menabung untuk Berkurban di Idul Adha

Orangtua Siswa Madrasah di Jaktim Menabung untuk Berkurban di Idul Adha

Megapolitan
Idham Rela Jual Gitar demi Pentas Teater Pertama Komunitas Seni Asuhannya

Idham Rela Jual Gitar demi Pentas Teater Pertama Komunitas Seni Asuhannya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 18 Juni 2024, dan Besok: Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini, 18 Juni 2024, dan Besok: Siang Ini Berawan

Megapolitan
'Sebenarnya Banyak Bantuan Pemerintah untuk Dukung Komunitas Seni, tetapi...'

"Sebenarnya Banyak Bantuan Pemerintah untuk Dukung Komunitas Seni, tetapi..."

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com