Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kronologi Petugas Kebersihan Tenggelam di Kanal Banjir Barat Tambora Sebelum Ditemukan Tewas

Kompas.com - 19/11/2022, 13:28 WIB
Ellyvon Pranita,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang petugas kebersiham berinisial P (57) yang tenggelam di Kanal Banjir Barat, Kelurahan Kalianyar, Tambora, Jakarta Barat, ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Korban ditemukan setelah tiga hari dinyatakan tenggelam akibat terjatuh dari jembatan rel kereta api ke dalam aliran Kali Ciliwung di Kanal Banjir Barat.

Menurut informasi dari warga, P terjatuh ke kali pada Kamis (17/11/2022) sore sekitar pukul 17.00 WIB.

Saat itu P tengah berjalan di pinggir rel kereta api arah Jakarta Barat ke Jakarta Pusat.

Baca juga: Petugas Kebersihan Hanyut di Kanal Banjir Barat Tambora, Diduga Mabuk lalu Tercemplung

Korban terpeleset lalu kepalanya terbentur tiang beton penyangga jembatan rel kereta api. Korban kemudian tercebur ke dalam aliran Sungai Ciliwung di bawah jembatan tersebut.

Polsek Tambora lantas menerima informasi korban tenggelam sekitar pukul 23.00 WIB.

Anggota kepolisian yang bertugas saat itu, langsung menghubungi Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas).

Lantas, 15 personel Basarnas diterjunkan untuk melakukan pencarian di lokasi pada tengah malam itu.

Namun, karena situasi yang tidak memungkinkan untuk meneruskan pencarian, Basarnas baru melanjutkan pencarian korban P keesokan harinya, Jumat (18/11/2022).

Baca juga: Petugas Kebersihan yang Tenggelam di Kanal Banjir Barat Ditemukan Meninggal

Basarnas mencari korban dari lokasi jatuhnya P sampai Season City, Jembatan Besi, Tambora, Jakarta Barat.

Kepala Kantor SAR Jakarta selaku SAR Mission Coordinator (SMC) dalam operasi SAR Fazzli menyampaikan, upaya pencarian dibagi menjadi dua area.

Tim pertama melakukan pencarian dengan penyisiran menggunakan rubber boat di sepanjang aliran kali Ciliwung hingga radius enam kilometer dari lokasi kejadian.

Sementara itu, tim kedua melakukan pencarian dengan penyisiran secara visual melalui jalur darat di sepanjang bantaran kali hingga radius enam kilometer dari lokasi kejadian.

Korban akhirnya ditemukan setelah tiga hari tenggelam. Tim SAR menemukan P dalam keadaan meninggal dunia pada Sabtu (19/11/2022) sekitar pukul 07.20 WIB.

Baca juga: Jasad Petugas Kebersihan yang Tenggelam Ditemukan Mengambang di Pinggir Ciliwung

Fazzli mengatakan, jenazah korban ditemukan dalam keadaan mengambang di pinggir Kali Ciliwung.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Megapolitan
Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Megapolitan
Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Megapolitan
Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Megapolitan
Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Megapolitan
Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Megapolitan
Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk 'Liquid'

Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk "Liquid"

Megapolitan
PMI Jakbar Sebut Stok Darah Mulai Meningkat Akhir April 2024

PMI Jakbar Sebut Stok Darah Mulai Meningkat Akhir April 2024

Megapolitan
Nekatnya Eks Manajer Resto Milik Hotman Paris, Gelapkan Uang Perusahaan Rp 172 Juta untuk Judi 'Online' dan Bayar Utang

Nekatnya Eks Manajer Resto Milik Hotman Paris, Gelapkan Uang Perusahaan Rp 172 Juta untuk Judi "Online" dan Bayar Utang

Megapolitan
Psikolog Forensik: Ada 4 Faktor Anggota Polisi Dapat Memutuskan Bunuh Diri

Psikolog Forensik: Ada 4 Faktor Anggota Polisi Dapat Memutuskan Bunuh Diri

Megapolitan
Belum Berhasil Identifikasi Begal di Bogor yang Seret Korbannya, Polisi Bentuk Tim Khusus

Belum Berhasil Identifikasi Begal di Bogor yang Seret Korbannya, Polisi Bentuk Tim Khusus

Megapolitan
Taman Jati Pinggir Petamburan Jadi Tempat Rongsokan hingga Kandang Ayam

Taman Jati Pinggir Petamburan Jadi Tempat Rongsokan hingga Kandang Ayam

Megapolitan
Pengelola Rusun Muara Baru Beri Kelonggaran Bagi Warga yang Tak Mampu Lunasi Tunggakan Biaya Sewa

Pengelola Rusun Muara Baru Beri Kelonggaran Bagi Warga yang Tak Mampu Lunasi Tunggakan Biaya Sewa

Megapolitan
Pemprov DKI Mulai Data 121 Lahan Warga untuk Dibangun Jalan Sejajar Rel Pasar Minggu

Pemprov DKI Mulai Data 121 Lahan Warga untuk Dibangun Jalan Sejajar Rel Pasar Minggu

Megapolitan
Polisi Tangkap Pengedar Narkoba yang Pakai Modus Bungkus Permen di Depok

Polisi Tangkap Pengedar Narkoba yang Pakai Modus Bungkus Permen di Depok

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com